Suara.com - Beberapa waktu lalu Agnes Monica atau Agnez Mo sempat disebut sepi job oleh warganet nyinyir. Hal ini lantaran Agnezmo sudah cukup jarang tampil di layar kaca.
Kendati demikian, Agnez Mo tak mau ambil pusing dengan ucapan warganet tersebut. Dirinya kini justru semakin bersinar.
Wanita 36 tahun tersebut ternyata baru saja berkolaborasi dengan rumah mode mewah asal Italia, Gucci. Video kolaborasi itu lantas ia bagikan melalui akun Instagram agnezmo.
Dalam video itu, Agnezmo tampak sedang melakukan pemotretan. Di awal video, Agnez Mo terlihat memakai setelan putih dengan list hitam.
Busana itu ia padukan dengan topi fedora merah. Terlihat pelantun 'Matahariku' ini juga membawa tas serta sepatu dari merek Gucci.
Agnez Mo juga menunjukkan momen di balik layar ketika sedang di-makeup oleh penata rias. Penampilannya saat itu tampak sangat menawan.
Bukan hanya satu busana, Agnez Mo juga tampil dengan beberapa gaya yang tak kalah memukau. "Gucci x Agnez Mo," tulisnya singkat dalam unggahan tersebut.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan tersebut.
"Ini nih namanya 1 job bisa buat hidup beberapa tahun," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Selain Once, Ini 5 Daftar Penyanyi Termahal di Indonesia
Warganet lain ikut berkomentar. "Nah kan, 1 job buat beberapa tahun," ujar warganet ini.