4 Manfaat Tidur Telanjang: Jaga Miss V Sehat Hingga Baik Untuk Kesuburan Pria

Kamis, 06 April 2023 | 21:55 WIB
4 Manfaat Tidur Telanjang: Jaga Miss V Sehat Hingga Baik Untuk Kesuburan Pria
Tidur telanjang.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beberapa orang biasanya memilih untuk tidur tanpa busana sama sekali alias telanjang. Hal ini karena mereka merasa tidur telanjang akan membuat tubuh menjadi bebas.

Selain itu, tidur telanjang juga dinilai memberikan rasa nyaman. Dengan rasa nyaman tersebut akan membantu membuat tidur menjadi berkualitas sehingga segar ketika terbangun.

Rupanya, di balik kebiasaan tidur telanjang ini, terdapat banyak manfaat yang diberikan bagi kesehatan. Melansir laman Sleep Foundation, berikut beberapa manfaat tidur telanjang bagi kesehatan.

1. Menjaga miss v sehat

Baca Juga: Muncul Jerawat di Bibir Vagina Apakah Berbahaya? Ini Kata Dokter Kulit

Ilustrasi. (Shutterstock)
Ilustrasi. (Shutterstock)

Tidur telanjang dapat menjaga miss v wanita menjadi lebih sehat. Hal ini karena tidur telanjang akan mencegah pertumbuhan jamur candida. Selain itu, ketika wanita mengenakan celana itu akan membuat sirkulasi udara terhambat. Hal ini yang mendorong pertumbuhan jamur.

Oleh karena itu, dengan tidur telanjang wanita akan terhindar dari infeksi jamur. Ini akan membuat vagina menjadi sehat dan terhindar dari rasa gatal dan sakit.

2. Menjaga kesehatan kulit

Pria maupun wanita yang tidur telanjang rupanya juga berpengaruh pada kesehatan kulitnya. Tidur telanjang akan mencegah kulit cepat keriput, kendur, dan masalah-masalah lainnya. Selain itu, ketika rasa nyaman karena tidur telanjang juga mendorong kulit beregenerasi sehingga menjadi lebih sehat.

3. Memengaruhi kesuburan pria

Baca Juga: Bikin Vagina Becek, Benarkah Makan Nanas Juga Picu Keputihan dan Bau Miss V?

Tidur telanjang rupanya berpengaruh besar pada kesuburan pria. Peneliti menunjukkan, pria yang tidur dengan celana ketat akan meningkatkan suhu skrotum yang berpengaruh pada jumlah sperma. Namun, mereka yang tidur telanjang justru akan memberikan pendinginan pada skrotum yang mendorong kesehatan sperma pria.

4. Memberi keintiman

Ketika sudah bersama pasangan, tidur telanjang rupanya memberikan keintiman dalam hubungan. Hal ini membuat hubungan pasangan akan semakin erat dan bahagia satu sama lain. Apalagi kontak kulit dapat membuat tubuh terhindar dari stres.

Selain itu, kontak kulit juga melepaskan hormon oksitosin yang membuat seseorang merasa lebih bahagia. Hormon ini juga mencegah seseorang dari kecemasan.

Itu dia beberapa manfaat tidur telanjang bagi kesehatan. Meski demikian, ketika tidur telanjang juga harus memperhatikan beberapa hal di antaranya:       

- Pastikan rutin mengganti seprai agar terhindar dari tumbuhnya bakteri yang memengaruhi kulit.

- Kelilingi diri dengan tempat tidur yang nyaman. Usahakan agar tubuh tidak kedinginan di malam hari.

- Pertimbangkan untuk mandi sebelum tidur agar seprai bersih lebih lama.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI