3. Ulangi Empat Kali
Pengaplikasian sunscreen stick sedikitnya dilakukan sebanyak empat kali pada wajah Anda. Hal ini demi mendapatkan proteksi yang setara dengan pemakaian sunscreen berupa krim atau lotion sebanyak dua jari.
4. Bersihkan setelah Dipakai
Demi menjaga higienitas produk ini, pastikan Anda sudah membersihkan bagian permukaannya setelah selesai digunakan. Cukup usapkan area permukaannya di bagian tisu yang bersih hingga kotoran di permukaannya menghilang. Simpel, kan?
5. Re-Apply di Atas Make Up? Big no!
Selalu ingat bahwa produk ini sebaiknya tidak dipakai untuk re-apply, terlebih setelah menggunakan make up. Kenapa demikian? Pertama karena alasan higienitas, kemudian gesekan sunscreen stick ke kulit wajah juga dapat menggeser make up yang sudah digunakan.
Demikian cara memakai sunscreen stick yang benar. Jika perlu dan ingin memperoleh informasi yang lebih valid dan sesuai dengan kondisi wajah, ada baiknya Anda berkonsultasi dengan dokter kepercayaan Anda.
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Baca Juga: Tips Menjaga Kulit Bayi dari Paparan Sinar Matahari, Wajib Pakai Sunscreen Juga Gak Sih?