Suara.com - Setelah mengalami penganiayaan oleh Mario Dandy dan teman-temannya, kini kondisi David Ozora sedang dalam tahap pemulihan. Sementara itu, sang ayah, Jonathan Latumahina selalu memberikan dukungan agar putranya itu bisa segera sembuh total.
Tidak hanya itu, Jonathan juga menuturkan, ia tidak akan memaafkan Mario Dandy dan keluarganya atas apa yang menimpa putranya itu. Bahkan, saat ibu Mario Dandy, Ernie Meike Torondek melakukan wawancara dengan salah satu stasiun televisi hingga menangis, Jonathan menuliskan itu hanya pura-pura.
Dalam cuitannya yang mengunggah video terbaru David, Jonathan menuliskan, setelah kasusnya diproses maka akan terdengar tangisan sesungguhnya orang-orang yang menzalimi putranya itu. Ia menyentil tangisan ibu Mario Dandy hanyalah palsu.
”Catat anakku, mulai besok akan dimulai tangisan-tangisan sebenarnya dari orang-orang zalim itu. Yang muncul sekarang masih tangisan palsu, mulai besok bapak akan bikin mereka menangis sampai gak ada yang bisa dikeluarkan lagi dari bola mata mereka,” tulis Jonathan dalam cuitannya, Minggu (2/4/2023).
Baca Juga: Susul Mario Dandy, Rafael Alun Resmi Ditahan dan Pakai Baju Oranye
Sementara itu, beberapa warganet sependapat kalau ibu Mario Dandy tidak menangis secara sungguhan. Bahkan, beberapa menyoroti kalau tidak ada air mata yang keluar saat ibu Mario Dandy itu menangis.
“Mosok di zoom sih mukanya??? Kan jd ketahuan walaupun itu muka udah dikerut-kerutin dan kelopak matanya udah meres-meres bola mata tapi air matanya masih gak netes,” tulis salah seorang warganet.
“Kasian banget, maksa banget nangisnya, gak bakalan lolos casting,” sahut warganet lainnya.
“Sebuah upaya mengeluarkan air mata,” tulis warganet lainnya.
Berbicara mengenai menangis, lantas apakah benar jika tidak keluar air mata menjadi tanda orang tersebut hanya pura-pura sedih?
Mengutip Alodokter, dr. Amadeo Drian Basfiansa menjelaskan, kondisi seseorang yang menangis tanpa air mata ini bisa terjadi karena beberapa faktor. Untuk faktor yang pertama, kondisi ini menangis tanpa air mata bisa terjadi karena belum cukup sedih.
Artinya, orang tersebut belum merasa cukup sedih atau ada hal yang menyentuh perasaannya. Oleh sebab itu, air mata tidak terpicu untuk keluar. Hal tersebut yang membuat seseorang menangis tapi tidak adanya air mata yang keluar.
Sementara itu, untuk kemungkinan lain mengapa seseorang menangis tanpa air mata karena adanya gangguan. Seseorang mengalami gangguan di kelenjar air mata akan membuat menjadi kering. Hal tersebut membuat mata tidak dilapisi pelumas sehingga sulit untuk menangis.
Jika kondisi ini terjadi, bisa melakukan pemeriksaan untuk mencegah mata kering. Selain itu, pengobatan dokter juga akan membantu atasi masalah produksi air mata.