Suara.com - Sebelum mengetahui jadwal imsak Lampung dan sekitarnya tanggal 3 April 2023, mari simak dulu penetapan awal Ramadhan 1444 H. Diketahui, Pemerintah secara resmi menetapkan awal Ramadhan 1444 H pada tanggal 23 Maret 2023 melalui sidang Isbat.
Umat Muslim pun diwajibkan untuk berpuasa di bulan Ramadhan. Selama puasa Ramadhan, umat Muslim harus menahan diri hal-hal yang membatalkan puasa seperti makan, minum dan juga menahan hawa nafsu dari terbit fajar hingga terbenam matahari.
Karena puasa dalam agama Islam adalah menahan diri dari makan, minum, dan hawa nafsu, maka disunnahkan untuk makan sahur terlebih dulu sebelum berpuasa dan mengetahui jadwal imsak Ramadhan agar tidak ketinggalan makan sahur.
Nah bagi yang di daerah Lampung, simak berikut ini jadwal imsak Lampung dan sekitarnya tanggal 3 April 2023 yang dilansir dari situs BimasIslam Kemenag.
Baca Juga: Jadwal Imsak dan Buka Puasa Ramadan, Hari ini Minggu 2 April 2023 untuk Wilayah Kabupaten Garut
Jadwal Imsak 3 April 2023 di Lampung dan Sekitarnya
- Imsak pukul 4:41
- Subuh pukul 4:51
- Duhur pukul 12:02
- Ashar pukul 15:16
- Maghrib pukul 18:06
- Isya pukul 19:13
Bacaan Niat Puasa
Sebelum berpuasa, pada malam harinya selepas sholat tarawih, umat Muslim dianjurkan untuk membaca niat puasa terlebih dulu. Adapun bacaan niat puasa Ramadhan yakni sebagai berikut:
Nawaitu shauma ghadin 'an ada'i fardhi syahri Ramadhani hadzihis sanati lillahi ta'ala.
Baca Juga: Jadwal Imsak untuk Wilayah Balikpapan, Samarinda dan Bontang Minggu 2 April 2023
Artinya: "Aku berniat puasa esok hari untuk menunaikan fardhu di bulan Ramadhan tahun ini, karena Allah ta'ala."
Doa Berbuka Puasa Ramadan
Saat berbuka puasa, umat Muslim juga dianjurkan untuk membaca doa buka puasa yang bunyi doanya seperti berikut ini:
Allaahumma lakasumtu wabika aamantu wa'alaa rizqika afthortu birahmatika yaa arhamar-roohimiina.
Artinya: "Ya Allah karena-Mu aku berpuasa, dengan-Mu aku beriman, kepada-Mu aku berserah dan dengan rezeki-Mu aku berbuka (puasa), dengan rahmat-Mu, Ya Allah yang Tuhan Maha Pengasih."
Demikian ulasan mengenai Jadwal Imsak Lampung dan sekitarnya tanggal 3 April 2023 lengkap dengan bacaan niat puasa dan bacaan doa buka puasa. Semoga bermanfaat!
Kontributor : Ulil Azmi