Suara.com - Menu setup makaroni bisa kamu coba sebagai santapan sahur atau buka puasa di bulan Ramadhan. Agar tidak penasaran dengan rasanya, kamu bisa mengikuti resep setup makaroni di bawah ini.
Olahan makanan berkuah susu ini adalah kuliner khas Solo yang terinspirasi dari makanan orang Belanda di era penjajahan. Tampilannya memang mirip masakan Eropa, namun cita rasanya dijamin pas dengan lidah masyarakat Indonesia.
Meskipun Belanda sudah lama meninggalkan negara Indonesia sebagai negara jajahannya, tidak bisa dipungkiri bahwa banyak kuliner nusantara yang terinspirasi dari makanan Belanda. Salah satunya, setup makaroni khas Solo.
Seperti namanya, setup makaroni berbahan utama makaroni yang direbus dan dipadukan dengan kuah kaldu ayam, susu, ayam, dan telur. Rasanya yang gurih dan teksturnya yang creamy, membuat siapa saja pasti ketagihan dengan makanan ini. Biasanya beberapa orang akan menambahkan toping keju untuk menambah kelezatannya.
Baca Juga: Resep Rendang Daging Sapi Khas Padang, Bisa Jadi Stok Lauk untuk Sahur
Namun, kebanyakan orang di Jawa tidak suka keju sehingga toping ini bisa dihilangkan atau diganti dengan toping lain. Penasaran seenak apa? Yuk, coba sendiri masak setup makaroni di rumah! Dijamin rasanya bikin ketagihan.
Resep Setup Makaroni
Untuk membuat setup makaroni yang hangat, gurih, dan juga creamy, kamu hanya membutuhkan beberapa bahan sederhana. Tenang, meskipun makanan ini berasal dari luar negeri, bahannya pun gampang ditemukan di pasar tradisional terdekat, kok!
Bahan-bahan:
- 250 gr makaroni
- 200 gr ayam fillet
- 500 ml susu UHT
- 2 butir telur ayam, kocok lepas
- Mentega secukupnya
- 1 bawang bombai
- 4-5 siung bawang putih
- Gula pasir secukupnya
- Kaldu bubuk ayam/jamur secukupnya
- Garam secukupnya
- 1 sdt pala bubuk
- 1 sdt lada bubuk
Bahan tambahan:
Baca Juga: Menu Sahur Simpel, Resep Nasi Goreng Tek Tek ala Pedagang Kaki Lima
- Minyak goreng
- Keju cheddar (sesuai selera, jika tidak suka bisa dihilangkan)
Cara Membuat:
- Rebus air sampai mendidih. Masukkan makaroni dan sedikit minyak goreng.
- Tutup panci, rebus makaroni sekitar 5 menit. Setelah itu matikan api, diamkan selama 20-25 menit, kemudian tiriskan.
- Rebus kembali air, masukkan ayam filet.
- Masak sekitar 15 menit. Angkat ayam, lalu sisihkan air kaldunya.
- Siapkan wajan atau penggorengan, masukkan margarin, lalu tumis bawang bombai dan bawang putih yang sudah diiris kecil.
- Campurkan air kaldu ayam ke dalam tumisan bawang.
- Selanjutnya, masak dengan api yang kecil, tambahkan gula pasir, kaldu ayam bubuk, garam, pala dan juga lada bubuk secukupnya.
- Masukkan makaroni, ayam filet yang sudah disuwir, dan susu. Masak selama 5 menit.
- Terakhir, masukkan telur yang sudah dikocok. Aduk perlahan sampai matang.
- Angkat dan sajikan setup makaroni, beri topping keju yang agak banyak. Jika tidak suka keju, Anda bisa menghilangkan bagian ini.
- Setup makaroni yang gurih dan creamy pun siap disantap.
Nah, itulah tadi resep setup makaroni yang bisa Anda buat sendiri di rumah. Jangan lupa dimakan selagi masih hangat. Rasanya yang nikmat dan teksturnya creamy, dijamin bikin ketagihan.
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari