Suara.com - Kecoa selama ini kerap digambarkan sebagai hewan yang kotor dan menjijikan. Bahkan, tak sedikit orang yang takut dengan kecoa terutama saat dalam mode terbang.
Namun siapa sangka, sebuah kebun binatang bernama Bronx Zoo justru menjadikan kecoa sebagai tanda cinta. Cukup terdengar tak lazim, tapi itu memang benar terjadi.
Melansir dari Bronx Times, sejak 2011, Kebun Binatang Bronx atau Bronx Zoo telah menawarkan kesempatan untuk menamai kecoa mendesis Madagaskar untuk Hari Valentine. Program tersebut terus berlangsung hingga Valentine 2023 lalu dengan program bertajuk 'Name a Roach'.
Kebun Binatang Bronx menawarkan kesempatan untuk secara simbolis menamai lebih dari 10.000 kecoa mendesis Madagaskar raksasa. Kecoa tersebut bisa dinamai dengan nama pasangan tercinta untuk hadiah Valentine.
Baca Juga: Alshad Ahmad Ingin Jual Rumah Mewah Rp 300 M Miliknya: Terus Gue Bisa Bikin Kebun Binatang
Hadiah Valentine yang tak biasa ini juga dilengkapi dengan sertifikat warna-warni yang kemudian akan dikirim melalui email ke orang yang Anda cinta. Persembahan 'Name a Roach' ini disebut menjadi salah satu cara agar pasangan tahu perasaan Anda akan bertahan seumur hidup.
Selain itu, program ini juga dapat membantu Kebun Binatang Bronx dan Wildlife Conservation Society melanjutkan misinya untuk menyelamatkan satwa dan tempat-tempat liar di New York atau bahkan di seluruh dunia.
Program ini bisa dilakukan dengan berdonasi sebesar USD15 atau sekitar Rp225 ribu. Sertifikat dengan nama yang Anda inginkan juga bisa dicetak dan berperan sebagai bukti cinta dan hormat kepada pasangan.
Anda juga bisa mendapatkan tumbler kecoak baru, tas jinjing kecoak dan pertemuan hewan Kebun Binatang Bronx virtual khusus untuk melihat kehidupan kecoak mendesis Madagaskar. Penambahan hadiah tersebut bisa didapatkan dengan memberi donasi lebih dan selama persediaan masih ada.
Untuk tumblr atau tote bag bisa didapatkan dengan harga USD35 atau sekitar Rp526 ribu. Jika Anda ingin membeli tumbler atau tote dan pertemuan virtual dengan kecoak Madagaskar, maka bisa membayar sebesar USD60 atau sekitar Rp902 ribu.
Baca Juga: Pelihara Satwa Liar, Alshad Ahmad Bisa Gelontorkan Rp70 Juta Sebulan Hanya untuk Makanan
Sedangkan untuk paket lengkap berisi tumbler, tote bag, dan pertemuan virtual akan dikenakan biaya sebesar Rp1,1 juta. Semua harga tersebut sudah termasuk sertifikat pemberian nama kecoak.
Bagaimana? Apakah Anda tertarik berdonasi untuk simbol cinta kecoak?