Ibu Menyusui Ingin Puasa, Ini 5 Hal yang Perlu Diperhatikan Agar Nutrisi Terjaga

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Sabtu, 25 Maret 2023 | 12:55 WIB
Ibu Menyusui Ingin Puasa, Ini 5 Hal yang Perlu Diperhatikan Agar Nutrisi Terjaga
Ilustrasi ibu menyusui. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pastikan asupan makanan minimal memenuhi zat-zat gizi seperti protein, berpati, tinggi serat, dan kalsium (susu). Jika ingin menambahkan suplemen vitamin, pastikan sudah berkonsultasi terlebih dulu dengan dokter.

Ilustrasi ibu Menyusui. (Shutterstock)
Ilustrasi ibu Menyusui. (Shutterstock)

3. Tingkatkan Asupan Cairan

Ibu menyusui disarankan untuk meningkatkan asupan cairan dua hari sebelum puasa agar tubuh tetap terhidrasi dan tidak lemas. Ibu menyusui minimal harus minum 8 gelas perhari serta hindari minuman-minuman berkafein seperti teh, kopi, dan minuman bersoda.

4. Batasi Aktivitas Fisik

Batasi aktivitas fisik ketika menjalankan ibadah puasa sambil menyusui agar tidak mempengaruhi produksi ASI akibat dehidrasi. Pasalnya aktifitas fisik dengan cuaca panas bisa memicu dehidrasi dan tubuh menjadi lemas.

Selama berpuasa, ibu menyusui lebih disarankan untuk lebih banyak beristirahat.

5. Kenali Kondisi Tubuh Ibu dan Bayi

Hal yang tak kalah penting dalam keberlangsungan menjalankan ibadah puasa bagi ibu menyusui adalah mengenali kondisi tubuh ibu dan bayi terlebih dulu.

Ibu jangan memaksakan diri ketika merasa tubuh sedang tidak sehat dan melihat kondisi si kecil yang ternyata mengalami dehidrasi akibat ibu tidak memperhatikan kondisi tubuh sendiri.

Baca Juga: Murah dan Bergizi, Berikut Manfaat Ikan Kembung Bagi Kesehatan

Pasalnya jika kondisi tubuh sedang tidak sehat tentunya akan mempengaruhi produksi ASI yang bisa berdampak pula pada kondisi si kecil. Jika ibu sudah merasa tidak sanggup, lebih baik untuk menyegerakan berbuka saja ya. (Shilvia Restu Dwicahyani)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI