Indonesia sudah punya program kesehatan nasional dengan BPJS Kesehatan yang bisa mengkover semua kebutuhan pengobatan sehingga minimal membayar iurannya dengan rutin agar tidak terkendala saat dibutuhkan.
Tapi jika dirasa beberapa kebutuhan tidak terkover, bisa menggunakan tambahan asuransi kesehatan swasta. Jadi, pikiran bisa lebih tenang untuk berjaga-jaga.
4. Pastikan Polis Asuransi Aktif
Ini adalah aturan wajib, baik untuk BPJS Kesehatan, BPJS Ketenagakerjaan maupun asuransi swasta. Cara polis asuransi tetap aktif yaitu dengan terus membayar premi yang sudah ditetapkan waktunya.
5. Cari Rumah Sakit Lebih Terjangkau
Cara terakhir untuk menyikapinya adalah mencari fasilitas kesehatan yang lebih terjangkau. Tentunya kondisi ini selayaknya menjadi opsi terakhir.
Sebab, jika sudah terkena penyakit yang membutuhkan perawatan intensif, tapi tidak memiliki proteksi kesehatan, tetap saja memerlukan biaya yang sama besarnya.