Hormon Kehamilan Bikin Jerawat Makin Banyak, Ibu hamil Boleh Pakai Obat Kulit?

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Jum'at, 17 Maret 2023 | 13:56 WIB
Hormon Kehamilan Bikin Jerawat Makin Banyak, Ibu hamil Boleh Pakai Obat Kulit?
ilustrasi jerawat ibu hamil. (unsplash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sementara itu beberapa jenis obat yang aman untuk ibu hamil dalam mengobati jerawatnya meliputi azelaic acid, eritromisin, benzoyl peroxide, glycolic acid, dan clindamycin.

Faktor-faktor Pemicu Jerawat

Cara selanjutnya untuk mengendalikan jerawat hormonal saat hamil yakni dengan mengontrol faktor-faktor pemicu jerawat.

Pemicu jerawat beragam macamnya, sehingga penting untuk mengendalikannya agar jerawat tak semakin meradang.

“Yang kedua faktor-faktor pemberat lain atau faktor-faktor yang memicu jerawat ini sudah diberesin atau belum? Makan, kemudian begadang apa enggak, konsumsi makan sehat sudah dilakukan atau belum, kemudian mengatur jam tidur sudah dilakukan atau belum. Itu yang masih bisa kita usahakan,” jelas dr Mita.

Faktor hormonal cukup dibiarkan saja, ibu hamil cukup fokus dengan faktor-faktor lain yang bisa memicu timbulnya jerawat untuk diperbaiki.

Apabila jerawat kian meradang dan tak terkontrol, jangan ragu untuk konsultasikan dengan dokter agar segera mendapatkan penanganan yang tepat. (Shilvia Restu Dwicahyani)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI