Suara.com - Dalam mempersiapkan pernikahan tentu banyak hal yang perlu disiapkan. Bukan hanya soal acara pernikahan, kesehatan pengantin juga perlu diperhatikan.
Hal itu terlebih saat pasangan yang hendak menikah berencana untuk segera mempunyai anak. Dokter Hasto Wardoyo, dokter kandungan yang juga menjabat sebagai kepala BKKBN, punya imbauan untuk para wanita yang hendak menikah dan memiliki anak.
Imbauan itu ia bagikan melalui akun Instagram dokterhasto. Dalam video itu, Dokter Hasto menyoroti fenomena wanita yang memiliki masalah anemia atau kekurangan sel darah merah sehat.
"Kondisi yang strategis ketika kita yang mau nikah ini dihadang dulu. Jangan dinikahkan kalau belum periksa Hb (hemoglobin)," ungkap Dokter Hasto dalam sebuah podcast.
Baca Juga: Terbongkar Alasan Raline Shah Tidak Buru-Buru Menikah, Ternyata Gara-Gara...
Ia menyebutkan bahwa ibu yang memiliki anemia dapat berpotensi melahirkan anak stunting atau kurang gizi. Hal inilah yang membuat pengecekan hemoglobin atau protein zat besi yang terkandung dalam sel darah merah.
"Kritik saya orang nikah baru ini kan banyak perempuan-perempuan yang nikah baru ini anemia. Hampir riset kesehatan dasar itu melihat remaja putri di sana anemianya 36 persen. Sedangkan kalau perempuan anemia, hamil, anaknya stunting," jelas Dokter Hasto.
Pria berusia 58 tahun ini kemudian menyarankan untuk melakukan pemeriksaan kesehatan sebelum menikah dan berencana memiliki anak. Pemeriksaan kesehatan itu meliputi pengecekan Hb, lingkar lengan atas, berat badan dan tinggi badan.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan terkait.
"Sangat bermanfaat untuk calon keluarga muda," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Ajak Bertemu Keluarga, Boy William akan Nikahi Ayu Ting Ting?
Warganet lain ikut berkomentar. "Cek analisa Hb, HBsAg, HIV, ini juga penting, karena banyak kasus kalau pasangannya tidak jujur atau memang tidak tahu, bisa menularkan penyakitnya ke pasangannya dan calon anaknya," ujar warganet ini.
Sementara itu, hingga Kamis (16/3/2023), unggahan ini sudah disukai oleh ratusan pengguna di Instagram.