Sudah Tak Perawan dan Perjaka, Bagaimana Terima Masa Lalu Pasangan Sebelum Menikah?

Senin, 13 Maret 2023 | 20:30 WIB
Sudah Tak Perawan dan Perjaka, Bagaimana Terima Masa Lalu Pasangan Sebelum Menikah?
Ilustrasi pasangan (Pixabay/StockSnap)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seksolog menyarankan untuk menanyakan langsung kepada pasangan terkait status perawan dan perjaka. Lantas, gimana caranya terima masa lalu pasangan sudah tidak perawan atau perjaka?

Menurut Seksolog, dr. Haekal Anshari, menilai pasangan tidak perawan tidak bisa dilihat dari robeknya hymen selaput dara di Miss V, karena bisa rusak tanpa penetrasi Mr P ke vagina.

Ilustrasi pasangan tidak bahagia (Pexels.com/Alex Green)
Ilustrasi pasangan tidak bahagia (Pexels.com/Alex Green)

"Hilang keperawanan ditandai robeknya hymen tidak bisa dijadikan tolok ukur, karena hymen bisa robek oleh aktivitas selain penetrasi seksual," ujar dr. Haekal dalam konten edukasi di Instagram pribadinya, 8 Maret 2023.

Solusi terbaik adalah menanyakan kepada pasangan langsung apakah sudah melakukan hubungan seks, penetrasi Mr P ke Miss V atau sebaliknya, maka dengan begitu bisa mencegah tuduhan negatif yang umumnya menyudutkan perempuan.

Baca Juga: Mengenal Neovagina Alias Vagina Hasil Operasi, Bedanya Apa dengan Organ Intim Perempuan yang Alami?

"Dengan menanyakan kepada pasangan pasangan tentang seksualitas dan pengalaman seksual sebelumnya, baik dengan diri sendiri solo sex maupun orang lain," tambah dr. Haekal.

Tapi jika sudah ditanyakan, dan hasilnya membuat kecewa karena pasangan sudah tidak perawan atau perjaka, berikut ini cara menerima masa lalu pasangan menurut dr. Haekal, dikutip suara.com, Senin (13/3/2023).

  1.  Terima masa lalunya dengan lapang dada, karena dengan siapapun berhubungan saat ini, mereka tetap akan membawa masa lalunya.
  2. Bukan hal yang buruk jika cemburu, namun cemburu yang berlebihan justru bisa mengganggu hubungan saat ini.
  3. Fokuslah dan nikmati momen saat ini yang Anda jalani bersama pasangan.
  4. Tetap percaya diri dan jangan membandingkan diri dengan mantannya.

"Ini karena Anda telah memiliki nilai lebih yang membuat pasangan Anda memutuskan, untuk menjalin hubungan serius dengan Anda sekarang," tutup dr. Haekal.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI