Suara.com - Saat berhubungan seks, para perempuan kerap kali muncul sensasi ingin buang air kecil. Terkadang ini akan terasa membingungkan karena hal tersebut bisa karena memang keinginan buang air kecil atau orgasme.
Melansir Netdoctor, dorongan ingin buang air kecil ini sangat berbeda dengan para pria. Pasalnya, ketika Mr P pada pria sedang ereksi, itu secara otomatis akan mencegahnya untuk buang air kecil. Hal tersebut juga yang membuat pria sulit buang air kecil saat ereksi.
Hal tersebut berbeda dengan perempuan yang justru sulit membedakan rasa ingin buang air kecil dan orgasme. Bahkan, berdasarkan fakta, sekitar 60 persen perempuan kerap merasa ingin buang air kecil saat berhubungan seks.
Lantas sebenarnya apa saja yang menjadi penyebab perempuan sering merasa ingin buang air kecil saat berhubungan seks?
Baca Juga: Suka Cukur Gundul Bulu Miss V, Hati-hati Dokter Boyke Ungkap Bahayanya
1. Berhubungan seks dalam kantung kemih setengah penuh
Munculnya rasa ingin buang air kecil terjadi karena kantung kemih setengah penuh. Hal ini membuat rasa ingin buang air kecil saat berhubungan seks. Apalagi, rasa itu semakin didorong oleh Mr P yang keluar masuk miss v berulang kali. Untuk itu, disarankan untuk buang air kecil terlebih dahulu sebelum berhubungan seks.
2. Kekeringan miss v
Miss v yang kering juga bisa menjadi penyebab munculnya hasrat ingin buang air kecil saat berhubungan seks. Keringnya area miss v menyebabkan iritasi pada saluran uretra. Hal tersebut menimbulkan rasa urgensi yang mendorong keinginan untuk buang air kecil.
Untuk mengatasi masalah ini, pasangan dapat menggunakan pelumas agar tidak terjadi iritasi saat melakukan penetrasi.
Baca Juga: Berhubungan Seks 8 Kali Sehari Seperti Millen Cyrus, Ini Dampaknya Menurut Dokter Boyke
3. Mengalami orgasme G-spot
Hasrat ingin buang air kecil juga bisa didorong oleh keinginan orgasme. G-spot terletak beberapa inci di dalam miss v. Ketika bagian ini terkena, itu akan merangsang uretra seperti sensasi buang air kecil. Oleh karena itu, perempuan menganggap dirinya ingin buang air kecil. Padahal, mereka mendapatkan orgasmenya.
4. Memiliki otot dasar panggul lemah
Otot dasar panggul yang lemah juga bisa menjadi alasan mengapa perempuan kerap ingin buang air kecil saat berhubungan seksual. Lemahnya otot ini akan membuat rasa ingin buang air kecil, bersin, sembelit, dan lain-lain. Untuk itu, disarankan melakukan senam kegel agar otot panggul ini menjadi lebih kuat.
5. Memiliki kantung kemih aktif
Pada beberapa perempuan memang mudah sekali muncul rasa ingin buang air kecil terus-menerus. Hal ini karena kantung kemih yang aktif sehingga mendorong keinginan buang air kecil saat berhubungan seksual. Jika ini terjadi, perempuan bisa melakukan pengecekan ke dokter untuk mengetahui permasalahan lebih lanjut.