Terlalu banyak kafein di dalam tubuh bisa menyebabkan kulit Anda mudah kering. Kulit kering akan mudah terlihat pecah-pecah dan terasa kasar. Sebagai gantinya, perbanyak minum air putih.
Tidur yang cukup
Meski terdengar mudah, nyatanya waktu tidur cukup setiap harinya merupakan suatu hal yang banyak disepelekan. Padahal, tidur cukup membantu kulit Anda regenerasi sehingga tampak lebih sehat.
Tidak hanya tidur cukup, pastikan waktu tidur Anda berkualitas. Caranya, jauhkan ponsel Anda setidaknya 15 menit sebelum terlelap.
Ganti minyak dengan zaitun
Tips awet muda di usia 50an tahun selanjutnya adalah beralih dari minyak kelapa ke minyak zaitun. Anda mungkin tidak bisa melakukan ini jika banyak makan di luar. Maka, mulailah dari masakan yang Anda buat sendiri. Meski terbilang lebih mahal, cara ini merupakan salah satu bentuk investasi di masa mendatang.
Olahraga rutin
Tentu bukan rahasia lagi jika olahraga yang rutin merupakan salah satu cara terlihat awet muda. Anda pun pasti kerap melihat Sophia Latjuba membagikan momen kala dirinya olahraga.
Ini adalah kebiasaan baik yang layak dicontoh. Bukan hanya tentang penampilan, olahraga juga membantu menjaga kesehatan tubuh.
Baca Juga: Sophia Latjuba Pamer Body Goals di Usia 52 Tahun, Kali Ini Pakai Baju Dalam Transparan
Jangan takut berkata tidak