Suara.com - Perkembangan brand lokal semakin pesat di Indonesia. Tak sedikit yang menunjukkan taringnya, bersaing dengan masing-masing produk andalan mereka yang kualitas dan inovasinya tak kalah dengan produk luar negeri kenamaan.
Hal inilah yang akhirnya mendorong Worldwhite Enterprise berdiri, sebuah ekosistem pelaku usaha di Indonesia yang menaungi 9 brand lokal yang kini semakin dikenal masyarakat.
Di antaranya ialah Heylocal, Heymale, Zoma, Prepp Studio, Ceraliving, Prepp Studio Jr, Boonaboo, Otentik Gent, dan Pacetudio.
Sejak didirikan, CEO Worldwhite Enterprise, Dimas Mairyan mengatakan, perusahaannya sebagai salah satu perusahaan retail digital terlengkap di Indonesia.
Di mana, kata dia, melalui brand-brandnya yang tergabung dalam perusaahaannya, masyarakat Indonesia diharapkan bisa memenuhi berbagai gaya hidupnya sesuai kebutuhan.
"Melalui peluncuran ini kami pastinya berharap agar bisa terus memberikan kontribusi terhadap perkembangan industri lifestyle di Indonesia, serta pastinya terus berkontribusi dalam menciptakan industri lifestyle yang inklusif," ujarnya belum lama ini.
Sementara itu, Chief Innovation Officer Worldwide Enterprise Satria Abiyasa menambahkan bahwa dengan adanya ekosistem ini, bukannya saling 'memakan' satu sama lain, kepercayaan konsumen akan terbagi merata.
"Kalau berkompetisi dalam brand to brand, posisinya akan jadi berat berhadapan dengan harga pasar. Kalau ngomongin ekosistem jadi kita saling terasosiasi, kita bisa bagi-bagi trust customer. Harapannya kita gak kegoyang, memang kita saat ini main di affordable price," tambahnya.
Dalam peluncurannya, diperkenalkan pula berbagai produk dari brand-brand lokal yang tergabung di dalamnya.
Baca Juga: Ekonomi Melambat Mayoritas Warga Berjuang Penuhi Kebutuhan
Perusahaan tersebut juga sangat terbuka untuk berkolaborasi dan membuka kesempatan bagi audience untuk ikut berpartisipasi dalam membangun mimpi-mimpi mereka terkait lifestyle dalam berbagai kapasitas, termasuk investasi, hingga akuisisi.
"Kehadiran kami akan menjadi angin segar bagi perkembangan industri lifestyle di Indonesia," tutup Executive Vice President Worldwhite Enterprise, Nadya Rosmalina.