“Kalau berangkatnya juga harus diperhatikan. Lalu keamanan anak juga harus diperhatikan. Belum lagi kalau anak diantar orang tua, setelahnya mereka juga harus bekerja. Ada juga anak-anak harus bawa bekal, itu berarti keluarga yang siapkan harus bangun lebih pagi,” jelas Kantiana.
Untuk itu, menurut Kantiana penting mempertimbangkan segala sesuatunya. Pasalnya, kebijakan ini secara tidak langsung juga berpengaruh pada kesejahteraan dan kesehatan orang tua.
“Ketika itu memengaruhi lingkungan anak, itu memengaruhi juga semuanya juga, termasuk orang tua. Oleh karena itu, mereka harus atur jadwal kembali. Itu juga perlu dipertimbangkan sih,” pungkas Kantiana.