Suara.com - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan sang istri, Atalia Praratya tengah berbahagia karena baru saja merayakan ulang tahun Arkana Aidan Misbach yang ke-3. Keduanya memang diketahui mengangkat seorang putra tepat 3 tahun lalu, ketika mendiang putra pertama mereka, Emmeril Kahn Mumtadz masih hidup.
Ulang tahun tersebut dirayakan dengan meriah di kediaman keluarga Ridwan Kamil di Pakuan, Bandung, Jawa Barat. Baik Ridwan Kamil maupun Atalia Praratya mengunggah momen spesial tersebut di Instagram pribadinya.
Dalam sebuah video, tampak Ridwan Kamil memperlihatkan kedekatannya dengan Arkana, atau yang biasa disapa Arka sejak anak yatim piatu tersebut bayi. Keduanya tampak mencurahkan kasih sayang yang tulus, layaknya putra mereka sendiri.
Untuk melihat seperti apa momen ulang tahun Arkana yang dirayakan bersama keluarga besar dan undangan lainnya secara meriah, berikut deretan potretnya.
Baca Juga: Tak Pernah Datang, Lenggogeni Faruk Diduga Cemburu Dengan Aurel Hermansyah
1. Arkana tampak merasakan kebahagiaan saat merayakan ulang tahunnya bersama orang-orang tersayang. Ia bahkan tampak bersemangat meniup lilin di kue ulang tahunnya.
2. Tak hanya Arkana, kedua orangtuanya, Ridwan Kamil dan Atalia Praratya pun larut dalam kebahagiaan dan keceriaan tersebut. Ada momen di mana Gubernur Jawa Barat tersebut meniup balon untuk Arkana.
3. Saking dekatnya Arkana dengan Ridwan Kamil, Atalia Praratya bahkan menuliskan sebuah rahasia di unggahannya terkait hubungan keduanya. "Jadi ya.. rahasia ya.. sebetulnya selama ini @arkanaaidan yang ngasuh papapnya @ridwankamil," tulisnya bercanda.
4. Ulang tahun Arkana juga dihadiri oleh seluruh keluarga besar, dan tamu undangan lainnya. Termasuk sang kakak, Camillia Laetitia Azzahra. Semuanya terlihat bahagia dalam perayaan tersebut.
5. Lahir pada 28 Februari 2020 saat Covid-19 di Indonesia tengah merebak, Ridwan Kamil pun memiliki doa khusus tepat di hari ulang tahun putra bungsunya yang ke-3. "Mari kita mendoakan agar Arka menjadi anak yang soleh, Amin. Anak yang sayang sama orangtuanya, Amin. Anak yang selalu nantinya menjadi manusia yang baik, bermanfaat untuk masyarakat, Amin," kata dia.
Baca Juga: Dirayakan Mewah di Burj Khalifa, Ulang Tahun Fateh Halilintar Ternyata Gratis: Kok Bisa?