Suara.com - Kematian model ternama Hong Kong, Abby Choi, sontak mengejutkan publik. Hal ini lantaran jasadnya ditemukan dalam kondisi termutilasi menjadi beberapa bagian.
Kepala wanita 28 tahun ini bahkan ditemukan di dalam sebuah panci sup besar. Beberapa bagian tubuhnya juga sengaja disimpan pelaku di dalam kulkas.
Saat ini, mantan suami, Alex Kwong, beserta keluarganya ditetapkan sebagai tersangka pembunuhan Abby Choi. Melansir dari CNN, Kwong ditangkap di sebuah pelabuhan ketika hendak melarikan diri dengan membawa uang sekitar Rp900 juta dan jam tangan mewah seharga Rp7,7 miliar.
Suara.com telah merangkum 5 potret Abby Choi semasa hidup. Seperti apa?
1. Foto terakhir yang diunggah di Instagram
Satu minggu yang lalu, tepatnya pada 20 Februari 2023, Abby Choi membagikan foto terakhirnya. Dalam potret itu, ia tampak anggun memakai busana semi transparan berwarna putih dan aksen bulu di kedua tangannya. Tak ada yang pernah menyangka bahwa itu adalah foto terakhir yang ia bagikan di Instagram.
2. Sempat mengunjungi Paris dan berfoto dengan latar Menara Eiffel
Dikenal sebagai influenceer di bidang fashion membuat Abby Choi kerap berkunjung ke luar negeri. Salah satu destinasi yang ia datangi sebelum kematiannya adalah Paris, Prancis.
3. Berfoto bersama perancang busana ternama asal Roma, Italia
Baca Juga: Model sekaligus Influencer ternama China Abby Choi ditemukan tewas termutilasi
Wanita dengan lebih dari 100 ribu followers di Instagrram ini juga pernah bertemu dengan Giambattista Valli, perancang busana ternama asal Italia. Dalam kesempatan itu, keduanya menyempatkan untuk berfoto dan mengabadikan momen bersama.