Fuji Ngaku Dulu Terpesona dengan Kepintaran Thariq Halilintar, Ternyata El Rumi Juga Punya IQ 142

Rabu, 22 Februari 2023 | 13:31 WIB
Fuji Ngaku Dulu Terpesona dengan Kepintaran Thariq Halilintar, Ternyata El Rumi Juga Punya IQ 142
Kolase potret Fuji dan El Rumi. (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perjalanan kisah asmara Fuji dengan Thariq Halilintar kembali dikulik pasca keduanya memastikan putus. Tetapi, belum sebulan hubungannya bersama Thariq kandas, Fuji telah ramai dijodohkan kembali dengan anak Maia Estianty, El Rumi.

Pasangan yang dulu dikenal saling bucin itu memutuskan mengakhiri kisah cinta mereka yang telah terjalin selama satu tahun.

Hubungan mereka terungkap ke publik sejak awal 2022 lalu. Sebelumnya, Fuji dan Thariq memang kerap dijodoh-jodohkan oleh netizen. Seiring waktu, keduanya benar-benar jatuh cinta.

Fuji bahkan pernah mengungkapkan kalau dirinya terpesona dengan sosok Thariq yang pintar dan punya wawasan yang luas.

Baca Juga: Thariq Ungkap Alasan Putus dari Fuji, Publik Bahas Keluarga Gen Halilintar yang Agamis

"Pintar sih dia, sama yang aku lihat dari Thariq bukan baiknya sih justru pintarnya. Dia pintar pengetahuannya, wawasannya, terus enggak pelit ilmu juga," kata Fuji di Jakarta, pada Rabu, 9 Februari 2022 lalu.

Tetapi, belum sebulan hubungannya bersama Thariq kandas, Fuji telah ramai dijodohkan kembali dengan anak Maia Estianty, El Rumi. Perjodohan Fuji dengan El Rumi muncul ketika keduanya terlibat acara pertandingan olahraga Media Clash 2023 pada Minggu (19/2/2023) lalu.

Sadar dirinya dijodohkan dengan El Rumi oleh netizen, Fuji justru merasa takut kalau dirinya dihujat kembali. Ia mengaku tidak ingin lagi dijodohkan dengan orang lain.

"Netizen tolong lah, jangan kayak gitu. Kalian yang ngejodoh-jodohin, aku yang dihujat. Bener-bener lu ye," kata Fuji di vlog-nya, yang diunggah ulang oleh akun @editorkampungan5 pada Selasa (21/2/2023).

Ia juga khawatir El akan merasa risih karena dijodohkan dengan dirinya.

Baca Juga: Disebut Putus karena Terhalang Restu, Thariq Halilintar Beri Klarifikasi

Sementara itu, El sendiri belum memberikan tanggapan terkait perjodohan tersebut. Di sisi lain El ternyata punya sisi kesamaan dengan Thariq yang sukai Fuji, yakni kepintarannya.

Potret Interaksi Fuji dan Thariq Halilintar usai Putus (YouTube/Fuji an)
Potret Interaksi Fuji dan Thariq Halilintar usai Putus (YouTube/Fuji an)

Anak kedua dari pernikahan Ahmad Dhani dan Maia Estianty itu diketahui memang punya prestasi akademis yang mentereng. Ia berhasil lulus dari Universitas Westminster di London, Inggris, dengan mengambil jurusan bisnis.

El bahkan ternyata memiliki skor IQ yang terbilang tinggi dan masuk kategori jenius. Saat berbincang dengan pengusaha Rudy Salim di kanal YouTube-nya, terungkap kalau IQ El mencapai 142.

"Saya ingin nanya sedikit mengenai pendidikan kamu. Saya denger kan kamu IQ-nya 142, bahkan pas lulus SMA kamu dapat nilai ujian nasional juga tinggi rata-rata 85 lebih. Itu didikan dari mana, dari ayah, dari bunda, atau dari mana?" tanya Rudy kepada El Rumi.

El merasa kalau kemampuan akademisnya itu hasil dari didikan sang bunda Maia Estianty. Terlebih ayah Maia ternyata juga pernah menjadi rektor Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Surabaya.

"Gak tahu sih. Mungkin ya karena didikan disiplin dari bunda kali ya. Bunda tuh disiplin, terus dulu juga ayahnya bunda itu rektor di ITS," jawab El.

Menurut El, memang tidak ada sesuatu hal yang sulit untuk dipelajari apabila dikerjakan dengan tekun.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI