5 Cara Meningkatkan Gairah Seks, Gaspol Terus Tanpa Dopping

Senin, 20 Februari 2023 | 11:59 WIB
5 Cara Meningkatkan Gairah Seks, Gaspol Terus Tanpa Dopping
Ilustrasi pasangan saat bercinta. [shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menjaga hubungan tetap berjalan setelah beberapa tahun hidup bersama merupakan tantangan tersendiri, termasuk soal gairah seks. Lantas, bagaimana cara meningkatkan gairah seks?

Ada beberapa cara untuk meningkatkan gairah seks agar hubungan intim tak membosankan. Berikut kami rangkum cara meningkatkan gairah seks dari berbagai sumber.

1. Jaga fisik tetap bugar

Untuk dapat memenuhi tuntutan seksual pasangan dan kebaikan diri sendiri, Anda harus berolahraga secara teratur. Ini baik untuk meningkatkan energi dan memungkinkan sirkulasi darah yang lebih baik sehingga meningkatkan kecakapan seksual dan membuat gairah seksual lebih mudah terangsang.

Baca Juga: 5 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Melakukan Hubungan Intim Pertama Kalinya, ada Zona Erotis hingga Fantasi Seksual

Ilustrasi hubungan intim. (Shutterstock)
Ilustrasi hubungan intim. (Shutterstock)

2. Makan makanan yang sehat

Konsumsi buah-buahan seperti pisang, semangka, dan alpukat dapat membantu menjaga gairah seksual. Penelitan membuktikan bahwa buah-buahan memiliki komponen aktif yang meningkatkan energi dan meningkatkan gairah seksual.

Cokelat juga bisa salah satu alternatif untuk cemilan karena dikenal sebagai afrodisiak yang efektif. Cokelat mengandung phenylethylamine dan serotonin yang bermanfaat untuk menjaga gairah seks.

3. Pertahankan gaya hidup sehat

Konsumsi alkohol yang berlebihan, merokok, dan penggunaan narkoba dapat mempercepat kemerosotan seksual. Zat berbahayanya membahayakan sel-sel sehat termasuk hipotalamus dan sel-sel otak secara umum, mengakibatkan penurunan tingkat libidinal dan bahkan disfungsi seksual. Maka dari itu, sangat direkomendasikan untuk menjaga gaya hidup tetap sehat.

Baca Juga: 5 Posisi Bercinta Paling Menantang, Khusus Buat Kamu yang Bosan Maju Mundur!

4. Meditasi

Pernapasan dalam dan relaksasi diketahui dapat meningkatkan dorongan seksual karena menenangkan indera dan meredakan ketegangan tubuh. Lakukan meditasi pada pagi hari. Tidak harus setiap hari, tapi lakukan secara teratur, seminggu sekali atau seminggu tiga kali seperti halnya olahraga.

5. Kelola kecemasan

Tingkat kecemasan yang tinggi dapat mengurangi fungsi seksual dan libido untuk pria dan wanita. Kecemasan bisa terjadi karena setiap orang mengalami stres terhadap banyak hal, seperti jadwal kerja yang intens, tanggung jawab terhadap keluarga, dan tekanan hidup lainnya yang membuat kita jadi mudah merasa lelah.

Kecemasan dan stres juga dapat mempersulit seseorang untuk mendapatkan atau mempertahankan ereksi. Ini akhirnya menghalangi seseorang untuk berhubungan seks sampai kenikmatan puncak. Untuk mengelola stress atau kecematan, kita bisa mencoba untuk melakukan beberapa cara, antara lain:

  • Meningkatkan kualitas tidur
  • Mengalihkan pikiran dengan hobi
  • Berbicara dengan terapis

Demikian itu beberapa cara meningkatkan gairah seks yang bisa dicoba. Semoga bermanfaat.

Kontributor : Mutaya Saroh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI