Suara.com - Aliando Syarief dikenal sebagai sosok aktor dengan paras tampan. Tak heran dirinya membuat banyak penggemar jatuh hati.
Ternyata, ketampanan Aliando Syariefbukan hanya membuat kaum hawa berdebar. Ia mengaku pernah didekati oleh seorang pria yang menyukainya.
Akun TikTok safarimasalalu berbagi momen saat Aliando menceritakan hal ini. Pria 26 tahun itu blak-blakan pernah didekati oleh seorang pria beberapa waktu lalu.
"Gue pernah dideketin cowok dulu, dia ngedektin aku ternyata selama ini dia tuh suka gitu lho," kata bintang "Ganteng Ganteng Srigala" tersebut.
Cerita itu membuat lawan bicaranya terkejut dan penasaran dengan cerita lebih lanjut. Aliando kemudian dengan tegas mengatakan tak bisa menjalin hubungan dengan pria tersebut karena dirinya menyukai wanita.
"Ya nggak lah, gue bilang gue normal," jelasnya. Ia tampak sama sekali tak mau terlibat dalam hubungan sesama jenis.
Tak ingin menyakiti hati, pria bernama lengkap Muhammad Ali Syarief ini mengungkapkan menolak pria tersebut dengan cara yang lebih halus.
"Gue hargain suka lo ke gue, dan mendingan lu suka sama yang lain deh karena gue masih normal," terang Aliando mengulang kembali momen ketika menolak pria tersebut.
Dalam cerita tersebut, Aliando sama sekali tak mengungkapkan identitas maupun ciri-ciri pria yang dimaksud. Hal ini membuat warganet tak bisa menebak siapa pria yang dimaksud.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.