Membiayai orang sekitar keluarga atau orangtuamu bukanlah satu-satunya solusi. Maka cobalah berpikir untuk mencari cara lain selain hanya memberikan uang, bisa dengan coba mencarikan mereka pekerjaan atau menyarankan mencari penghasilan tambahan.
2. Jangan Semuanya Dibiayai
Jika ingin membantu orang sekitar dari mulai orangtua hingga anak yang dilahirkan. Maka khusus untuk saudara seperti adik kakak dan orangtua sebaiknya batasi, dengan cara berdiskusi. Salah satu caranya seperti batasi hanya membiayai bayar listrik atau membantu biaya sekolah adik, selebihnya mereka bisa mencari sendiri jika memungkinkan.
3. Ajarkan Pemikiran Pada Anak
Salah satu cara memutus rantai generasi sandwich dimulai dari diri sendiri, dan diterapkan kepada anak-anak keturunannya. Jadi, jelaskan dengan baik kepada mereka hidup hingga dewasa harus mandiri, bahkan meski mereka miliki anak sekalipun, jangan jadikan anak sebagai tabungan atau investasi masa depan, tapi menabung untuk diri sendiri di masa depan.
4. Jangan Habiskan Seluruh Uang
Membiayai sebagian kebutuhan keluarga, adik, kakak dan anak memang boleh, tapi jangan habiskan seluruh uang tersebut, tetap harus menyisihkan untuk bekal di masa tua. Tidak perlu banyak, tapi harus konsisten agar bisa membiayai hidup sederhana saat tubuh sulit untuk bekerja maksimal.
5. Jaga Kesehatan Diri Sendiri
Meski uang memang penting, tapi kesehatan juga harus dipikirkan nomor satu dan paling utama. Ini karena dengan sehat seseorang bisa tetap produktif di masa tua, dan minimal bisa membiayai diri sendiri di usia senja. Kesehatan harus dijaga sedini mungkin, dengan berolahraga makan makanan seimbang, cukup tidur hingga kurangi stres.