Suara.com - Hari Valentine kerap dimanfaatkan oleh sejumlah orang untuk mengungkapkan perasaannya kepada orang terkasih. Salah satu caranya dengan memberikan hadiah.
Platform ecommerce sepertinya masih jadi andalan bagi beberapa orang untuk membeli hadiah tersebut. Jelang Hari Valentine 14 Februari nanti, salah satu ecommerce Tokopedia mencatat bahwa kategori fesyen, rumah tangga, makanan dan minuman, elektronik, sampai perawatan tubuh menjadi beberapa kategori terlaris.
"Penjualan bunga, cokelat, kertas kado, parfum serta parsel masing-masing naik 3 kali lipat,” ungkap Head of External Communications Tokopedia, Ekhel Chandra Wijaya dalam siaran pers tertulisnya, Senin (13/2/2023).
Bila masih bingung hadiah apa yang ingin diberikan kepada pasangan, saudara, anak, atau orang tua, Psikolog Klinis Irma Gustiana S.Psi., M.Psi., punya tipsnya, nih.

Menurutnya, menunjukan perasaan sayang kepada orang lain perlu disesuaikan dengan bahasa cinta atau cara seseorang menerima dan mengekspresikan cintanya.
“Ada lima macam love language, yaitu menerima dan memberikan hadiah, kata-kata penegasan, waktu yang berkualitas, sentuhan fisik, dan tindakan atau pelayanan,” ungkap Irma.
Berikut tips yang bisa dilakukan untuk memberikan hadiah sesuai dengan bahasa cinta:
1. Menerima atau Memberi Hadiah: Kirim Kado Valentine nan Unik
Memberi kado valentine untuk orang tersayang maupun diri sendiri tidak harus mahal, melainkan lebih ke arah makna dari pemberian kado tersebut.
“Berilah bingkai berisi bunga kering dengan ucapan yang dipersonalisasi agar lebih berkesan bagi orang dengan love language ini,” saran Irma.