Mawar merah cerah melambangkan romansa, sementara mawar merah burgundy yang lebih dalam berarti cinta abadi.
Jumlah mawar yang diberikan juga memiliki arti khusus. Satu batang mawar merah melambangkan cinta pada pandangan pertama dan seringkali dapat dikirim tanpa mengidentifikasi siapa yang mengirimnya.
Jika pasangan mengirim satu bunga, itu berarti: "Kamu masih yang aku cintai." Saat pasangan memberikan beberapa tangkai mawar merah, karangan bunga itu melambangkan kegilaan dan keinginan. Sedangkan bila jumlah bunga telah mencapai belasan, berarti menandakan bahwa "aku ingin kamu jadi milikku". Sedangkan jika mencapai 50 mawar merah diartikan sebagai cinta tanpa batas.