Suara.com - Ashanty dilarikan ke rumah sakit usai melepas alat kontrasepsi (KB) IUD yang sudah terpasang selama 7 tahun di tubuhnya. Dalam kanal YouTube The Hermansyah A6, ibu empat orang anak tersebut menjelaskan, saat pulang dari dokter dirinya masih merasa baik-baik saja.
Namun, keesokan harinya, setelah selesai nge-gym, Ashanty tiba-tiba saja pendarahan, seperti wanita haid pada umumnya, namun kali ia merasakan berkali-kali lipat lebih sakit.
"Habis nge-gym, itu pulang langsung keringat dingin. Pas masuk kamar mandi tuh udah 'werr' gitu darahnya. Kayak kita baru mens pertama kali tapi berkali-kali lebih sakit," imbuhnya.
Ashanty merasa, jika hal tersebut disebabkan karena KB IUD atau spiral yang baru saja ia lepas. Pasalnya, ia memang lebih lama memakai alat kontrasepsi tersebut, dari yang seharusnya hanya 5 tahun, namun benda tersebut malah melekat di tubuhnya selama 7 tahun.
Ia pun terpaksa membatalkan semua pekerjaannya untuk beristirahat. Namun seyelah pendarahan yang dialaminya telah berhenti, Ashanty malah merasakan gejala sakit yang lain. Ia mulai dari batuk, flu, kehilangan indra perasanya hingga sesak nafas.
Hal ini tentu saja membuat Anang Hermasyah panik dan membawa sang istri ke rumah sakit. Ashanty juga tak bisa tidur semalaman lantaran merasakan sakit di sekujur tubuhnya.
"Akhirnya tumbang juga. Udah hari kesembilan ini kan, kalau dirawatnya udah dari kemarin. Ini bukan karena efek spiral lagi ya kalau menurut aku. Mungkin udah akumulasi habis kehilangan itu kan, habis kehilangan drop, stres ngurusin itu semua sendiri," ungkap dia.

Ashanty menilai gejala sakit yang dirasakannya merupakan akumulasi dari semua yang dialaminya beberapa waktu belakangan. Apalagi, sebagai seorang publik figur ia cukup disibukkan dengan pekerjaannya di dunia hiburan.
"Terus tiba-tiba yang ganti spiral. Habis ganti spiral aku flu, batuk, hilang indera perasanya, badan ngilu semua terus sakit kepala. Tapi udah dua kali PCR bukan Covid. Jadi, emang harus istirahat karena mungkin terlalu capek kali ya kemarin," tuturnya.
Baca Juga: Titi DJ Dikabarkan Operasi Antiaging, Kenali Efek Samping dan Risikonya
Berdasarkan hasil pemeriksaan, Ashanty mengatakan bahwa dokter menemukan adanya infeksi pada tubuhnya. Apalagi, persentase sel darah merahnya menurun akibat mengalami pendarahan.