Sering Bikin Bumil Deg-degan, Ini Posisi Seks yang Aman Saat Hamil Trimester Pertama

Dinda Rachmawati Suara.Com
Kamis, 09 Februari 2023 | 20:32 WIB
Sering Bikin Bumil Deg-degan, Ini Posisi Seks yang Aman Saat Hamil Trimester Pertama
Ilustrasi ibu hamil [Pexels/Amina Filkins]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Posisi seks yang aman saat hamil trimester pertama menjadi hal yang kerap dipertanyakan oleh kebanyakan ibu. 

Bagi banyak wanita, berhubungan seks saat hamil bisa menjadi tantangan tersendiri. Sebab, seiring bertambahnya usia kehamilan, kondisi bisa berubah-ubah yang tentu saja memengaruhi fisik ibu hamil. 

Pada trimester pertama misalnya, kondisi hormon ibu akan mengalami perubahan drastis sehingga dapat menurunkan gairah seksual. Apalagi jika ibu mengalami mual, muntah, mudah lelah, dan nyeri pada payudara. 

Meski begitu, dilansir Halodoc, tak perlu khawatir karena aktivitas ini tidak menyakiti bayi di dalam kandungan. Untuk membuat Anda tetap nyaman, khususnya ketika hamil trimester pertama yang dimulai dari usia kehamilan 0-13 minggu, ada posisi seks yang bisa dicoba. Apa saja? Berikut daftarnya.

Ilustrasi gambar olahraga aman untuk ibu hamil trimester 1. (freepik)
Ilustrasi gambar olahraga aman untuk ibu hamil trimester 1. (freepik)

1. Misionaris

Pada posisi misionaris, ibu hamil bisa berbaring telentang di kasur dnegan nyaman, sementara pasangan tetap berada di atas. 

2. Woman on top

Seperti namanya, woman on top merupakan salah satu posisi seks di mana ibu hamil berada di atas tubuh pasangan untuk melakukan penetrasi saat berhubungan intim.

3. Doggy style

Baca Juga: 4 Tanda Wanita Ingin Berhubungan Seks, Jangan Diabaikan Kode Bahasa Tubuh Ini

Doggy style adalah posisi hubungan intim yang dilakukan dengan penetrasi vagina dari arah belakang. Untuk melakukan posisi ini, ibu perlu memosisikan diri seperti hendak merangkak. Berlutut menggunakan kedua tangan untuk menumpu tubuh.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI