Tampil Anggun dengan Kebaya Cantik, Tas Branded Mungil Erina Gudono Bisa Buat DP Mobil!

Dinda Rachmawati Suara.Com
Rabu, 08 Februari 2023 | 12:18 WIB
Tampil Anggun dengan Kebaya Cantik, Tas Branded Mungil Erina Gudono Bisa Buat DP Mobil!
Potret Erina Gudono, menantu Presiden RI Joko Widodo (instagram @erinagudono)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Istri Kaesang Pangarep, Erina Gudono kini seakan menjadi idola baru. Sosoknya yang cantik, menawan dan pintar membuat dirinya menginspirasi banyak orang. Termasuk soal gaya berpakaiannya yang anggun.

Baru-baru ini Erina Gudono memperlihatkan penampilannya yang mempesona saat mengenakan kebaya dalam acara Kebaya Indonesia Menuju UNESCO. Menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini terlihat mengenakan kebaya bermaterial lace yang indah.

Kebaya bertabur payet berwarna rose gold tersebut dikenakan bersama bustier putih dan kain songket yang cantik. Dalam kesempatan tersebut Erina juga menyanggul rambutnya dengan makeup yang flawless.

Ia juga tampak menenteng sebuah tas berwarna hijau dan sandal coklat yang ternyata merupakan keluaran dari brand mewah. Tas tersebut berasal dari brand Dior dari series Lady Dior Mini Lizard yang menurut website Style for Less dibanderol dengan harga berkisar antara Rp57,5 jutaan - Rp70 jutaan tergantung warna dan tahun pembuatan.

Baca Juga: Unggah Foto Bersama Kaesang Pangarep, Erina Gudono Makin Bucin Punya Suami Anak Presiden

Anggun Kenakan Kebaya, Tas dan Sandal Branded Erina Gudono Jadi Sorotan (Instagram @diniwdjaya)
Anggun Kenakan Kebaya, Tas dan Sandal Branded Erina Gudono Jadi Sorotan (Instagram @diniwdjaya)

Sementara sandalnya berasal dari brand Prancis Hermes. Alasan kaki satu ini tampaknya telah berulang kali dikenakan Erina dalam beberapa kesempatan. Sandal tersebut merupakan Oasis berwarna coklat yang dibanderol dengan harga 750 dollar atau setara Rp 11,2 juta.

Selera fashion Erina memang kerap mendapatkan perhatian. Finalis Puteri Indonesia 2022 ini sering kedapatan mengenakan berbagai barang branded dengan harga yang fantastis. Bahkan hal tersebut diketahui dari sebelum dirinya menikah dengan Kaesang.

Sayangnya, hal tersebut seakan berbanding terbalik dengan saran sang ayah mertua untuk mencintai produk dalam negeri. Presiden Jokowi pernah meminta masyarakat Indonesia menekan konsumsi produk impor dari luar negeri, agar bisa lebih mencintai dan menggunakan produk lokal. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI