Pria Ini Ungkap Keseharian Jadi Abdi Dalem, Paling Seru saat Hadiri Acara Keraton

Rabu, 08 Februari 2023 | 08:33 WIB
Pria Ini Ungkap Keseharian Jadi Abdi Dalem, Paling Seru saat Hadiri Acara Keraton
Abdi Dalem [Kontributor / Putu Ayu Palupi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang pria berbagi kesehariannya menjadi abdi dalem  Surakarta. Keseharian itu lantas menarik banyak perhatian warganet yang penasaran.

Video tersebut lantas ia bagikan melalui akun TikTok heydiko. Pertama, ia menunjukkan proses memakai busana adat Jawa yang wajib digunakan ketika bertugas.

Semua busana tersebut ia pakai berurutan sesuai dengan aturan yang berlaku. Setelah selesai berpakaian, ia lantas berjalan menuju Pura Mangkunegaran.

Di hari itu, ia bertemu dengan ribuan Pakasa dari berbagai wilayah Indonesia. "Pakasa itu Paguyuban Kawula Karaton Kasunanan Surakarta Hadiningrat," ungkapnya dalam video tersebut.

Mereka rupanya berkumpul untuk memperingati HUT Pakasa ke 91 tahun. Para abdi dalem ini juga disambut oleh Prajurit Breegodo di depan Pura Mangkunegaran.

Di sana aneka pertunjukkan seni juga ditampilkan. Para abdi dalem lalu disambut dengan ramah.

Mereka lantas berkumpul di bagian Sasana Sumewa untuk menikmati acara yang berlangsung. Saat itu, ada 12 kerajaan dan 5 raja yang duduk bersama.

Selanjutnya para abdi dalem masuk ke dalam keraton. Alas kaki kecuali sepatu harus dilepas.

Para abdi dalem lantas melakukan tradisi caos di plataran kraton. "Caos merupakan bentuk penghormatan dan bakti kepada Sinuhun Ingkang Jumeneng," tulisnya.

Baca Juga: Nostalgia di Pura Mangkunegaran, Kakek Prabowo Subianto Ternyata Dulu Bekerja di Bagian Ekonomi

Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI