Meskipun telah putus, beberapa orang justru tetap menjalin pertemanan dengan mantannya. Namun, rasa persahabatan itu membuat keduanya justru saling cinta. Ini juga menghindari perasaan kesepian yang dialami.
3. Saling memahami
Setelah putus, ada titik di mana pasangan akan saling introspeksi diri sendiri. Selain itu, pasangan juga akan memahami sifat satu sama lain. Hal ini mendorong keduanya untuk bisa saling mengenal kembali dan mengubah perspektifnya menjadi lebih baik.
4. Lebih baik dari mantan lainnya
Alasan seseorang memutuskan CLBK karena orang tersebut lebih baik dari mantan-mantan lainnya. Sosok tersebut juga yang membuatnya merasa sosok tersebut paling cocok dan baik untuknya. Oleh sebab itu, ia memutuskan untuk kembali bersama orang itu.
5. Rasa menyesal
Terkadang saat putus, itu tidak memberikan perasaan yang baik. Bagi beberapa orang, itu justru memberikan perasaan penyesalan. Muncul pemikiran bahwa sang mantan sebenarnya merupakan orang yang sangat cocok dengannya. Oleh sebab itu, ia akan membuka hari untuk menjalin cinta kembali dengan mantannya.
6. Merasa bersalah
CLBK juga tidak selalu diartikan kalau orang tersebut masih cinta. Beberapa orang putuskan CLBK karena merasa bersalah dan sedih si mantan tersakiti. Kondisi ini yang membuatnya rela untuk menjalin hubungan dengan mantannya kembali.
Baca Juga: Kegep Mesra Bareng Wijin, Gisella Anastasia Jawab Kabar Putus dari Rino Soedarjo