Suara.com - Ada keseruan tersendiri di balik persiapan regu pemadam kebakaran dalam penanggulangan kebakaran hutan dan lahan (karhutla). Hal itu karena Mitra Pemasok APP Sinar Mas di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) mengadakan Fire Fighters League IV.
Gelaran yang dilaksanakan mulai 31 Januari hingga 6 Februari 2023 ini menjadi salah satu kegiatan tahunan yang diadakan sebagai wadah untuk mengukur kesiapan regu dari kapasitas tiap-tiap personil dalam hal pengetahuan, ketahanan fisik dan keterampilan.
“Liga ini rutin diselenggarakan dan selalu disambut antusias oleh RPK. Liga dilaksanakan dalam rangka kesiap-siagaan perusahaan menghadapi musim kemarau tahun ini,” ujar Fire Operation Management Head APP Sinar Mas Region OKI, Panji Bintoro dalam keterangannya, Rabu, (1/2/2023).
Dalam upaya pencegahan Karhutla, Panji menjelaskan, pihaknya menerapkan strategi pengendalian Karhutla Terpadu (Integrated Fire Management/ IFM). Strategi awal dalam IFM adalah upaya pencegahan, persiapan, deteksi dini dan respon cepat.
Baca Juga: Kebakaran di Gedung Kemenkumham
"Untuk mendukung strategi ini kami telah menyiagakan personil RPK dan Tim Reaksi Cepat (TRC) yang sudah terlatih untuk melakukan tindakan penanggulangan Karhutla dengan cepat dan terukur agar kebakaran tidak meluas", ujar Panji.
Panji melanjutkan, juga disiapkan peralatan pemadaman, pos pemantauan Karhutla, kendaraan patroli darat dan air, juga disiagakan helikopter untuk patroli udara dan helikopter khusus untuk water boombing.
Panji Menjelaskan kegiatan Fire Fighters League IV akan diikuti oleh 100 personil RPK perusahaan Mitra Pemasok APP Sinar Mas dari OKI dan Musi Banyuasin yang akan berlaga di 8 kategori pertandingan yaitu Pertandingan Team Work Energy, Pertandingan Fast, Brave, Ability. Ada juga Pertandingan Real Fire Fighting, Rapid Respon Team, Fire Fighter Force, Warehouse Care, Fire Presentation serta SAMAPTA.
Dalam kegiatan Apel kesiapsiagaan Karhutla dan pembukaan Fire Fighters League IV 2023 ini juga dilaksanakan simulasi pemadam kebakaran oleh RPK mitra APP Sinar Mas, termasuk pelaksanaan kegiatan penanaman pohon oleh Kapolda Sumatera Selatan beserta jajaran, pejabat yang hadir dan pimpinan perusahan HTI di OKI.
Baca Juga: Rumah di Pancawati Bogor Ludes Terbakar, Diduga Korsleting Listrik