
Tak sedikit pula yang menghubungkan bermegah-megahan dalam membangun masjid, dengan salah satu kiamat atau akhir zaman. Seperti yang dijelaskan Syekh Ali Jaber dalam Official YouTube Channel miliknya pada 4 Oktober 2021, ia menjelaskan tanda dekatnya kiamat salah satunya adalah berlomba-lomba menghiasi masjid.
"Karena ini akhir zaman, dan fitnah akhir zaman, musibah akhir zaman, banyak umat Islam yang mengikuti cara orang Yahudi, di antaranya berlomba-lomba menghiasi masjid", ungkap Syekh Ali Jaber.
Sebenarnya para ulama tidak setuju umat muslim berlomba-lomba menghiasi masjid dan menghabiskan biaya yang besar. Pasalnya, hal ini seperti kebiasaan orang Yahudi yang senang menghiasi tempat ibadahnya.
"Padahal inti dari membangun masjid adalah memakmurkan masjid, bukan menghiasi masjid", tambah Syekh Ali Jaber.
Semakin lama akan lebih banyak lagi berdiri masjid-masjid yang mewah. Hal ini seharusnya membuat umat muslim semakin takut, karena hari kiamat semakin dekat.
"Masjid di zaman Rasulullah SAW sangat sederhana, atapnya menggunakan daun kurma. Boleh kita bangun masjid, tapi jangan menghabiskan biaya besar untuk berhias saja", kata Syekh Ali Jaber.
Penjelasan tersebut juga sesuai dengan sebuah hadits riwayat Abu Dawud, Ahmad, dan Ibnu Majah yang bunyinya:
Dari Anas bahwa Nabi bersabda: “Tidak akan tiba hari Kiamat sehingga manusia bermegahmegahan dalam membangun masjid.” (HR Abu Dawud, Ahmad ,dan Ibnu Majah)
Baca Juga: Tips Nikah! Banyaknya Berita Tentang Gagal Nikah di Medsos, Ridwan Kamil Beri Tips Ini