"Aku mau tas yang ini satu. Ntar bawa pulang ya. Bun, sama dusnya bun, kalo bisa sama invoice itu. Jadi kalau dijual masih bisa," gurau Nathalie Holscher.
Mendengar itu, Maia Estianty mengatakan bahwa dirinya tidak pernah meminta invoice ketika membeli tas, sehingga tidak dapat dijual lagi.
"Itu dia, gua nggak pernah ada invoice. Nggak pernah, jadi nggak bisa dijual. Karena apa yang gue kasih nggak boleh dijual," kata Maia, menandakan Nathalie harus menghargai pemberiannya.
Tak main-main, tas yang diberikan Maia pada Nathalie ternyata berasal dari brand mewah Hermes. Tas tersebut merupakan Hermes Birkin 30 Bleu Mykonos Ostrich Gold Hardware berwarna biru keunguan.
Dikutip dari website 1stdibs, tas jenis ini dibanderol mencapai 56.874 USD atau sekitar Rp885 jutaan. Sementara dalam website Saclab, tas ini dibanderol dengan harga 26.500 Euro atau Rp442 jutaan.
Ini merupakan jenis tas Hermes langka yang ditampilkan dalam Bleu Mykonos yang cantik. Nada biru yang indah dan netral ini sempurna untuk dipakai sepanjang tahun. Selain itu, tas ini juga dihiasi dengan perangkat keras (hardware) emas. Tambahan yang luar biasa untuk setiap koleksi Hermes Birkin.