Profil Salt Bae, Chef yang Dikecam Usai Masuk Lapangan dan Cium Trofi Piala Dunia 2022

Sabtu, 24 Desember 2022 | 14:37 WIB
Profil Salt Bae, Chef yang Dikecam Usai Masuk Lapangan dan Cium Trofi Piala Dunia 2022
Potret Salt Bae sedang memegang Piala Dunia 2022 (Instagram/@nusr_et)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Salt Bae yang merupakan chef tengah menjadi perbincangan. Pasalnya, ia nekat melakukan aksi kontroversial terhadap trofi Piala Dunia 2022.

Salt Bae menuai kecaman karena mencium trofi tersebut. Bahkan, sebelumnya ia juga nekat masuk ke area lapangan Stadion Lusail, Qatar setelah Argentina dinobatkan sebagai juara Piala Dunia 2022 usai menumbangkan Prancis. Akibat aksinya, FIFA pun juga ikut turun tangan untuk melakukan penyelidikan.

Lantas, siapa Salt Bae sebenarnya? Simak profil Salt Bae selengkapnya di bawah ini.

Profil Salt Bae

Salt Bae dikenal sebagai sosok celebrity chef. Ia semakin dikenal karena aksi menabur garam dengan gaya tiga jari dan sikunya yang fenomenal.

Salt Bae memiliki nama asli Nusret Gokce. Ia lahir di Erzurum dari keluarga Kurdi pada tahun 1983.

Profesi Salt Bae yang lain yakni tukang daging asal Turki, pebisnis restoran, dan juru masak. Salt Bae kerap mengunggah aksinya melalui Instagram dan TikTok.

Akun TikToknya memiliki 15,3 juta pengikut dengan 123,7 juta penayayngan. Ia juga memiliki pengikut di Instagram sebanyak 49,9 juta.

Masa Kecil Salt Bae

Baca Juga: Jubah Bisht Lionel Messi Ditawar Rp 15,58 Miliar, Netizen: Kursi Cadangan Cristiano Ronaldo Nggak Ada yang Minat?

Masa kecil Salt Bae disebut kurang beruntung. Pasalnya, ia harus meninggalkan bangku sekolah dasar kelas 6. Ia putus sekolah karena adanya kesulitan ekonomi di keluarga. Bahkan, Salt Bae sempat bekerja sebagai tukang daging di Istanbul.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI