Suara.com - Korea bukan hanya dikenal karena musik atau drama, tetapi juga makanannya yang nikmat. Banyak makanan khas Korea yang selalu sukses membuat orang tergiur.
Salah satu makanan Korea yang tengah viral adalah daechang yang terbuat dari usus sapi. Seorang wanita lantas menyicipi daechang dan membagikan momen tersebut melalui akun Instagram @veliaveve_.
Wanita tersebut membeli daechang yang sudah dibumbui dan siap dimasak. Daechang yang masih beku itu didiamkan beberapa saat hingga melunak.
Selanjutnya, Daechang dimasak di atas penggorengan anti lengket. Usus tersebut kemudian mengembang saat dimasak.
Setelah setengah matang, usus sapi itu dipotong kecil-kecil dan digoreng hingga matang. Setelah itu, wanita tersebut menyantap daechang itu dengan saus kecap asin.
Ia menyicipi daechang dan ternyata ia tak menyukainya hingga tak bisa menelannya. "Kalau kalian suka makan yang lembek, berminyak, jeroan-jeroan, kalian cocok nih makan daechang," ungkap wanita itu dalam videonya.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Aku yang suka jando bakal suka daechang nggak ya? Jadi penasaran mau coba," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Barusan lihat orang Korea masak daechang. Jadi setelah digoreng sebentar, dioven sampai cokelat, terus goreng untuk kedua kali pas dimakan kress krispi banget," ujar warganet ini.
Baca Juga: Waspada! Usus Buntu pada Anak Lebih Berisiko Ketimbang Orang Dewasa, Ini Penyebabnya
"Kemaren lihat ada yang makan daechang kayak enak banget soalnya krispi, beda kayaknya cara masaknya," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Sabtu (17/12/2022), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 2 juta kali di TikTok.