Akhirnya! Xabiru Rayakan Ultah Bareng Buna dan Ayah, Pakai Tema Toy Story Hingga Dihadiri Sederet Selebriti

Dinda Rachmawati Suara.Com
Sabtu, 17 Desember 2022 | 12:13 WIB
Akhirnya! Xabiru Rayakan Ultah Bareng Buna dan Ayah, Pakai Tema Toy Story Hingga Dihadiri Sederet Selebriti
Ulang tahun Xabiru Anak Rachel Vennya dan Niko Al Hakim (Instagram Rachel Vennya)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Putra Sulung Rachel Vennya dan Niko Al Hakim, Xabiru akhirnya bisa merasakan meriahnya momen ulang tahun (Ultah) bersama kedua orangtuanya, dalam perayaan bertema Toy Story yang digelar kemarin, Jumat (16/12/2022).

Pesta Ultah ini pun menjadi sorotan, khususnya setelah konflik yang terjadi antara Rachel Vennya dan Niko Al Hakim. Meski sempat merasa tak suka karena mantan suaminya itu memberi kejutan ultah terlebih dahulu untuk Xabiru, namun keduanya tetap terlihat kompak satu sama lain di hari spesial putra mereka kemarin.

Untuk melihat kekompakan Rachel dan Okin, serta momen meriah ultah megah dan mewah Xabiru yang dihadiri oleh sederet selebriti, berikut potretnya yang telah Suara.com rangkum.

1. Gemasnya Xabiru dan Chava Cosplay Menjadi Sheriff Woody dan Jessie di Toy Story

Ulang tahun Xabiru Anak Rachel Vennya dan Niko Al Hakim (Instagram Rachel Vennya)
Ulang tahun Xabiru Anak Rachel Vennya dan Niko Al Hakim (Instagram Rachel Vennya)

Dalam momen ultahnya, Xabiru dan sang Adik Chava tampak menggemaskan mengenakan kostum Sheriff Woody dan Jessie. Mereka tampak memakai atasan bernuansa kuning, putih dan cokelat yang identik dengan dua karakter utama di Toy Story. Tak lupa mereka mengenakan topi cowboy nya untuk melengkapi tampilan ini.

2. Momen Tiup Lilin Bersama Ayah dan Bunda

Ulang tahun Xabiru Anak Rachel Vennya dan Niko Al Hakim (Instagram Rachel Vennya)
Ulang tahun Xabiru Anak Rachel Vennya dan Niko Al Hakim (Instagram Rachel Vennya)

Pada kesempatan ini, Xabiru tampak tiup lilun di atas kue ultahnya yang megah dan unik, bertema Toy Story. Ia didampingin oleh kedua orangtuanya, yang ia panggil Ayah dan Buna. Meski begitu, ekspresi datar Xabiru sempat menjadi perhatian warganet. 

Tak sedikit yang bertanya-tanya apa yang sedang dipikirkan bocah 5 tahun ini di hari bahagianya? Namun, banyak pula yang mendoakan kebahagiaannya. 

3. Dicium Ayah dan Bunda

Baca Juga: Habis Disindir Rachel Vennya, Niko Al Hakim Lagi Khusyuk Malah di Ganggu Sosok Ini: Kalah Iman Gue Kali Ini

Ulang tahun Xabiru Anak Rachel Vennya dan Niko Al Hakim (Instagram Rachel Vennya)
Ulang tahun Xabiru Anak Rachel Vennya dan Niko Al Hakim (Instagram Rachel Vennya)

Setelah momen tersebut, Xabiru tampak terlihat dicium oleh Ayah dan Bundanya. Masing-masing mencium Xabiru di pipi kanan dan kiri. Meski terlihat kompak, lagi-lagi ekspresi datarnya curi perhatian. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI