Influencer Tasya Kisty Ungkap Cara Tepat Tangkal Radikal Bebas untuk Pemula Skincare

Ririn Indriani Suara.Com
Jum'at, 16 Desember 2022 | 16:45 WIB
Influencer Tasya Kisty Ungkap Cara Tepat Tangkal Radikal Bebas untuk Pemula Skincare
Influencer dan Content Creator Tasya Kisty bersama Olivia Afina, Brand Engagement Senior Specialist Dermies by ERHA di acara "Product Launch Dermies Hello Glow by ERHA, Be Bright Be Free!” di Jakarta (13/12/2022).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nggak cuma dewasa, Gen Z juga butuh perawatan kulit untuk menjaga kesehatan dan kecantikannya, tetapi tentu saja produk skincare yang dipakai harus memiliki kandungan yang aman dan sehat, sesuai usianya yang masih remaja

Kebutuhan itu pula yang dirasakan Influencer dan Content Creator, Tasya Kisty yang peduli dengan perawatan kulit.

Profesinya sebagai pembuat konten mengharuskan Tasya Kisty sering keluar rumah di siang hari saat polusi, sinar matahari hingga asap kendaraan bermotor sedang tinggi, sehingga membuat kulitnya berpotensi untuk terpapar radikal bebas.

Itulah yang menjadi alasan mengapa Tasya Kisty mewakili Gen Z perlu mengetahui cara tepat merawat kulit mengingat banyak remaja putri seusianya mulai aktif untuk mencari tahu produk perawatan kulit yang dapat menjaga kesehatan kulit.

Apalagi aktivitas para Gen Z yang aktif memiliki risiko terpapar sinar matahari, polusi maupun asap kendaraan bermotor yang dapat mengakibatkan munculnya hiperpigmentasi, kulit kusam, jerawat hingga flek hitam pada kulit remaja.

Memahami kebutuhan akan pentingnya menjaga kulit wajah bagi Gen Z, baru-baru ini dirilis rangkaian terbaru dari Dermies Hello Glow.

“Rangkaian terbaru dari produk skincare kami hadir sebagai jawaban bagi para Gen Z dalam menjaga kesehatan kulit dari efek radikal bebas sehingga mereka dapat mengekspresikan diri dengan bebas kapan saja tanpa khawatir akan gangguan pada kulit saat melakukan aktivitasnya,” jelas Olivia Afina, Brand Engagement Senior Specialist Dermies by ERHA pada acara “Product Launch Dermies Hello Glow by ERHA, Be Bright Be Free!” di Jakarta (13/12/2022).

Rangkaian terbaru dari Dermies Hello Glow untuk remaja pemula skincare yang efektif tangkal radikal bebas terdiri dari 3 produk sinkcare, yaitu Superfruit Serum, Hero Moisturizer, dan Hello Glow Facial Wash. (Foto: Dok. Dermies by ERHA)
Rangkaian terbaru dari Dermies Hello Glow untuk remaja pemula skincare yang efektif tangkal radikal bebas terdiri dari 3 produk sinkcare, yaitu Superfruit Serum, Hero Moisturizer, dan Hello Glow Facial Wash. (Foto: Dok. Dermies by ERHA)

Lebih lanjut, Olivia mengatakan bahwa rangkaian terbaru dari Dermies Hello Glow memiliki kandungan alami yang aman digunakan oleh remaja usia 13 tahun bahkan hingga ibu hamil.

Rangkaian terbarunya itu terdiri dari beberapa produk, yaitu Superfruit Serum, Hero Moisturizer, dan Hello Glow Facial Wash.

Baca Juga: Sumpah Kocak! Gibran Rakabuming Beberkan 'Skincare Ajaib' yang Digunakan Keluarga Jokowi: Kecap Hingga Minyak Tawon

Superfruit Serum memiliki tiga keunggulan utama yaitu brightening, anti-aging, dan soothing.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI