Sadar Akhir Tahun Rawan Bencana, Menparekraf Malah Minta Niat Liburan Jangan Surut

Kamis, 15 Desember 2022 | 20:58 WIB
Sadar Akhir Tahun Rawan Bencana, Menparekraf Malah Minta Niat Liburan Jangan Surut
Menparekraf, Sandiaga Uno. (Dok: Kemenparekraf)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno (Subjek) meminta (predikat) masyarakat (objek) untuk berhati-hati saat merencanakan liburan (keterangan). Sandiaga mengatakan hal itu karena jelang akhir tahun 2022 Indonesia dilanda banyak bencana seperti erupsi Gunung Semeru hingga gempa di Bali dan Cianjur yang memakan ratusan korban jiwa.

Ia minta pelaku pariwisata dari mulai pemilik hotel, pengelola destinasi wisata hingga para usaha mikro kecil dan menengah atau UMKM untuk melakukan mitigasi bencana

"Kami mengimbau ada kesiapsiagaan, karena tentunya ada perubahan cuaca, ancaman bencana, tetap siap siaga, pastikan wisata anda aman, nyaman, dan menyenangkan," ujar Sandiaga di acara Wonderful Indonesia Co-Branding Awards, Jakarta Pusat, Rabu (14/12/2022).

Ilustrasi wisata Karimunjawa (Instagram/karimunjawa_trip)
Ilustrasi wisata Karimunjawa (Instagram/karimunjawa_trip)

Menurut Sandiaga, pihaknya sudah membentuk manajemen krisis kepariwisataan, yang bertugas memantau berbagai kejadian bencana dan potensi bencana yang akan terjadi kedepannya.

Baca Juga: Tahun Baru Masih Jomblo? Tenang, Ini 5 Keuntungan yang akan Kamu Dapatkan

"Ini memantau terus bersama BNPB, dan tentunya kami mengimbau dan instruksikan kesiapsiagaan pariwisata dan ekonomi kreatif untuk berhati-hati kemungkinan bencana," jelas Sandiaga.

Meski begitu, ia menegaskan potensi bencana ini tidak sampai mengurungkan niat masyarakat untuk berwisata di Indonesia, dan membangkitkan kegiatan ekonomi.

"Jangan sampai mengurungkan niat dari masyarakat untuk berwisata di akhir tahun, namun tentunya kita ingin melalui CHSE kesiapsiagaan itu ditingkatkan," tegasnya.

Selain itu, untuk mengantisipasi lonjakan pengunjung di berbagai tempat wisata destinasi favorit, seperti Puncak Bogor. Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Ancol, hingga Taman Safari, Sandiaga sudah berkoordinasi dengan dinas pariwisata setempat.

Termasuk juga berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan, terkait kemacetan yang bisa disebabkan wisatawan yang serempak mengunjungi destinasi tersebut.

Baca Juga: Terungkap! Siapapun Capresnya, Jokowi Pilih Dua Sosok Ini yang Jadi Cawapres 2024

"Pasti destinasi favorit TMII, Puncak, Ancol, Ragunan kita akan pastikan kesiapannya. Kita bekerjasama dengan dinas pariwisata dan dinas perhubungan, dan dinas setempat, pastikan juga CHSE nya," tutup Sandiaga.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI