7 Pantangan Makanan Asam Urat, Jangan Nekat Makan Jeroan!

Kamis, 15 Desember 2022 | 16:00 WIB
7 Pantangan Makanan Asam Urat, Jangan Nekat Makan Jeroan!
Ilustrasi jeroan. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebagai salah satu penyakit yang cukup sering dialami seiring pertambahan usia, asam urat sejatinya merupakan penyakit yang berkaitan kondisi darah. Inilah mengapa kemudian tidak sedikit orang yang memperhatikan pantangan makanan asam urat demi kesehatan.

Namun, apakah benar makanan yang pantang dikonsumsi ini merupakan makanan-makanan lezat? Menerapkan pola hidup yang lebih sehat, dirangkum dari berbagai sumber, berikut beberapa pantangan makanan asam urat yang sebaiknya mulai Anda perhatikan.

Jeroan dan Daging Merah

Banyak orang setuju jika jeroan dan daging merah adalah makanan lezat. Namun, keduanya masuk dalam jenis makanan yang mengandung purin sedang hingga tinggi.

Baca Juga: 5 Makanan yang Harus Dihindari Penderita Kolesterol, Jauhi Lemak Jenuh!

Akan sangat baik jika konsumsinya dikurangi sehingga purin yang masuk pada tubuh lebih terkontrol. Idealnya untuk daging merah, konsumsi masih dapat dilakukan hingga porsi 100 gram per hari.

Minuman bubble tea. (Shutterstock)
Minuman bubble tea. (Shutterstock)

Minuman Tinggi Kandungan Gula

Minuman dengan kandungan gula tinggi juga jadi pantangan bagi penderita asam urat. Memang tidak secara langsung mengandung purin, namun adanya fruktosa atau sirup jagung akan menjadi efek buruk untuk kondisi penderita asam urat. Minuman seperti ini juga dapat memicu penyakit diabetes dan itu merupakan kabar buruk lain untuk kondisi kesehatan Anda.

Makanan yang Berasal dari Laut

Anda yang mengidap asam urat harus menahan diri untuk tidak mengkonsumsi seafood dalam waktu tertentu karena banyak di antaranya yang memiliki kadar purin tinggi. Mulai dari kerang, udang, hingga ikan teri, harus masuk dalam daftar makanan yang dihindari demi kesehatan Anda.

Baca Juga: Apa Saja Perawatan Rambut Rontok? Mulai dari Berhenti Merokok Hingga Makanan Kaya Zat Besi

Asparagus dan Sayur Bayam

Siapa bilang semua sayuran memiliki efek baik untuk tubuh? Pengecualian muncul pada asparagus dan sayur bayam karena kedua jenis sayuran ini mengandung senyawa purin yang cukup tinggi. Jika ingin mengkonsumsi sayuran, ada baiknya mempertimbangkan sayuran lain yang dapat mencukupi kebutuhan nutrisi Anda.

Ilustrasi asparagus. (Sumber: Shutterstock)
Ilustrasi asparagus. (Sumber: Shutterstock)

Buah Durian

Durian menjadi salah satu buah yang wajib dihindari penderita asam urat agar tidak memperparah kondisinya. Memang terasa nikmat dan pulen di mulut, namun kandungan purin yang tinggi dapat berpengaruh buruk pada asam urat yang dimiliki. Konsumsi buah lain selain durian yang tidak memiliki kadar purin terlalu tinggi.

Menerapkan pola hidup sehat dan menaati pantangan makanan asam urat akan menjadi hal yang baik guna pemulihan kondisi ini. Semoga bermanfaat!

Kontributor : I Made Rendika Ardian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI