3. Daging olahan
Sosis, kornet, atau olahan daging lainnya biasanya diambil dari potongan daging berlemak dan diberi tambahan sodium yang cukup tinggi. Selain itu, kebanyakan daging olahan pada makanan cepat saji juga memiliki nilai nutrisi yang rendah.
Oleh karena itu, tidak ada salahnya untuk mengurangi konsumsi daging olahan jika kolesterol Anda masih cukup tinggi.
![Tempe mendoan. [Shutterstock]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/07/24/39270-tempe-mendoan.jpg)
4. Gorengan
Apakah Anda pecinta gorengan yang dimasak dengan minyak penuh dan menutupi seluruh bagian makanan Anda? Jika iya, sayangnya Anda harus menghentikan hobi tersebut jika tidak ingin kolesterol Anda mencapai puncaknya.
Sebagai gantinya, Anda bisa menggoreng makanan menggunakan air fryer atau menggantinya dengan cara pengolahan dipanggang. Ini akan memberikan lemak yang lebih sedikit bagi tubuh Anda.
5. Makanan manis
Ini juga termasuk makanan yang harus dihindari penderita kolesterol. Kue, donat, permen, dan makanan manis lainnya biasanya mengandung mentega yang membuatnya tinggi akan lemak jenuh dan kolesterol.
Nilai gula yang tinggi pada makanan manis juga bisa memicu kenaikan trigliserida, lemak dalam darah yang menjadi faktor risiko penyakit jantung koroner. Sebagai gantinya, pilihlah makanan penutup berupa buah-buahan segar atau produk-produk camilan sehat lainnya.
Baca Juga: Apa Saja Perawatan Rambut Rontok? Mulai dari Berhenti Merokok Hingga Makanan Kaya Zat Besi
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri