Pekerjakan Teman Tuli, Ternyata Begini Suasana Starbucks Signing Store Pertama di Indonesia

Rabu, 14 Desember 2022 | 18:55 WIB
Pekerjakan Teman Tuli, Ternyata Begini Suasana Starbucks Signing Store Pertama di Indonesia
llustrasi kopi Starbucks! (unsplash.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Starbucks dikenal sebagai gerai kopi ternama yang populer di banyak negara. Kedai kopi asal Amerika Serikat ini baru saja membuka gerai dengan konsep yang cukup unik di Indonesia.

Starbucks Signing Store merupakan gerai kopi yang mempekerjakan teman tulis sebagai barista. Starbucks signing store pertama yang buka di Indonesia berlokasi di Gedung Tata Puri, dekat stasiun MRT Dukuh Atas.

Meski sekilas tampak sama seperti gerai lain, ada sedikit perbedaan di gerai ini. Salah satu contohnya seperti nama Starbucks yang ditulis dengan bahasa isyarat.

Para teman tuli yang melayani pelanggan di gerai ini akan menyambut dengan ramah. Bahasa isyarat pun mereka gunakan untuk menyapa pelanggan.

Baca Juga: Mendadak Pamer Minum Kopi Starbucks, Wanita Ini Justru Berakhir Kena Skak Mat

Di sana, para barista akan berkomunikasi menggunakan bahasa isyarat atau tulisan. Selain itu, pada bagian meja pemesanan disediakan tab untuk menulis pesanan yang diinginkan.

Saat memesan kopi, terkadang barista menulis atau menyebut nama yang salah. Namun hal itu tak akan terjadi di gerai ini.

Nantinya pelanggan akan dipanggil dengan menampilkan nomor pada layar. Pelanggan tinggal menunggu nomor pesanannya dipanggil dan ambil minuman di meja yang telah disediakan.

Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.

"Salut banget, kayak gini nih yang benar, tidak ada batasan bagi yang disabilitas untuk bisa bekerja juga ya. Jadi tetap semangat dan hargai mereka ya teman-teman. Good job," komentar seorang warganet.

Baca Juga: Bergaya Rumah Tradisional Hanok, Begini Uniknya Gerai Starbucks di Korea Selatan

Warganet lain ikut berkomentar. "Makasih bang udah kasih tahu lokasinya. Pengen main ke sana," ujar warganet ini.

"Wah keren banget konsep kayak gini. Bakal datang ke sana," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Rabu (14/12/2022), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 200 ribu kali di TikTok.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI