"Anak terakhir adonan sisa," timpal @hinggapdijendel.
"Anak pertama banyak beban, anak kedua penetral beban, anak ketiga full beban," cuit @supbuahsegar.
Ini bukan kali pertama unggahan Kaesang Pangarep di media sosial menjadi perhatian netizen. Belum lama ini, ia berhasil membuat kata keramas jadi trending topic di media sosial Twitter.
Melalui akun Twitter pribadinya, setelah resmi menjadi sepasang suami istri, Kaesang Pangarep sering membuat cuitan mengenai dirinya yang keramas berkali-kali. Cuitannya tentang keramas ini terus saja selang berapa jam.
Warganet yang melihat cuitannya ini langsung menduga makna “keramas” dalam cuitannya itu sebagai malam pertama atau melakukan hubungan suami istri. Bahkan, ia juga meminta pengikutnya untuk mentrendingkan kata “keramas” tersebut.
“TRENDINGKAN KERAMAS,” tulis Kaesang Pangarep di akun Twitter pribadinya, Senin (12/12/2022).