Pamer Hidung Baru, Mayang Adik Vanessa Angel Ungkap Pantangan Setelah Operasi Plastik: Apa aja sih?

Jum'at, 09 Desember 2022 | 13:43 WIB
Pamer Hidung Baru, Mayang Adik Vanessa Angel Ungkap Pantangan Setelah Operasi Plastik: Apa aja sih?
Mayang Lucyana Fitri. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Setelah olahraga dokter bedah akan meminta pasiennya tidak olahraga gym atau berolahraga dan serangkaian kegiatan berat lainnya seperti jogging, aerobik, lari atau berjalan kaki. Ini karena gerakan berlebihan akan mempengaruhi kondisi hidung.

2. Dilarang Berenang

Usai hidung dibentuk, maka dokter akan melarang kegiatan berenang selama 6 minggu atau sebulan setengah, tujuannya agar gips yang dipasang di hitung tetap kering hingga dilepas. Sedangkan olahraga seperti basket harus dihindari selama 4 hingga 6 bulan.

3. Batasi Aktivitas Seksual

Meski terdengar aneh, aktivitas seksual harus dibatasi selama 3 minggu setelah operasi. Selain itu sangat dianjurkan berjalan-jalan ringan di rumah, untuk mencegah pembentukan gumpalan darah yang berbahaya.

4. Meniup Hidung

Hal ini termasuk saat berusaha mengeluarkan sesuatu dari hidung saat alergi, pilek atau terkena virus flu. Ini karena bisa membahayakan kondisi hidungnya. Jadi sangat wajib menjaga kesehatannya agar tidak mudah sakit.

5. Tidak Memakai Kacamata

Jika pasien operasi hidung termasuk pemakai kacamata, maka benda ini harus dilepas sementara. Ini karena saat kacamata diletakan di pangkal hidung bisa berdampak negatif pada jaringan lunak dan tulang rawan di sana. Jadi lensa kontak sangat disarankan sementara waktu.

Baca Juga: Mayang Adik Vanessa Angel Operasi Plastik karena Ingin Banyak Rezeki, Boleh Nggak Sih Menurut Hukum Islam?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI