Jika kucing mulai sedikit berontak, sebaiknya letakkan kembali atau kucing akan berusaha mencakar. Anda dapat mengangkat tubuhnya dari depan ke belakang hingga kucing bertumpu menggunakan dua kaki belakang.
Kucing sering kali tidak nyaman apabila bertumpu pada dada dan kaki belakang, Anda bisa mengubah tubuh kucing seperti menggendong bayi dalam dekapan kedua kaki di atas atau menghadap ke wajah.
4. Membelai kucing
Saat sudah dalam menggendong kucing, Anda bisa membuatnya nyaman dengan membelai tubuh secara perlahan. Anda bisa mengelus bagian telinga, bawah dagu, dan tubuhnya hingga kucing merasa nyaman.
5. Menurunkan kucing
Jika dirasa cukup untuk menggendong kucing, Anda dapat menurunkan kucing dengan perlahan. Dahulukan bagian kedua kaki depan sebagai tumpuan dan biarkan kucing lepas dari dekapan. Jangan memaksa kucing untuk turun agar tidak membuat trauma.
Nah, itulah beberapa cara menggendong kucing yang bisa Anda lakukan. Semoga informasi di atas dapat bermanfaat untuk Anda!
Kontributor : Muhammad Zuhdi Hidayat
Baca Juga: Mengenal Fishing Cat, Kucing yang Bersahabat dengan Air