Alasan anak cemburu ini terbentuk karena mereka tidak mengetahui konsep ibu berbagi ibu. Oleh karena itu, mereka akan sangat terganggu dengan hadirnya bayi lain yang mencuri perhatian orang tuanya. Namun, sebenarnya apa saja tanda yang menunjukkan bayi cemburu?
1. Tantrum
Saat anak melihat ada bayi lain atau mungkin saudara kandungnya sendiri, mereka cenderung akan cemburu. Hal ini dimaksudkan sebagai perasaan terancam akan persaingan terhadap perhatian orang tuanya. Oleh sebab itu, mereka akan mencari perhatian melalui tangisan maupun tantrum.
2. Sibuk mencari perhatian
Saat anak cemburu dengan bayi lain ataupun saudara kandungnya sendiri, mereka biasanya akan melakukan hal yang dapat mencari perhatian. Mereka akan melakukan hal-hal yang menarik perhatian, dengan suara keras ataupun merusak barang.
3. Marah dengan bayi lain
Tanda anak cemburu lainnya yaitu sikap agresi yang ditunjukkan. Mereka akan menyalahkan bayi lainnya karena telah mencuri perhatian orang tuanya.