Foto Prewedding Kaesang Pangarep dan Erina Gudono Gak Abis-abis, Ada Berapa Konsep Sih?

Senin, 28 November 2022 | 16:30 WIB
Foto Prewedding Kaesang Pangarep dan Erina Gudono Gak Abis-abis, Ada Berapa Konsep Sih?
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono. (Dok: Instagram/ErinaGudono)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Acara pernikahan Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono selalu curi perhatian masyarakat Indonesia. Selain karena acara itu akan menjadi pernikahan terakhir dari anak Presiden Joko Widodo, tapi juga tingkah calon kedua mempelai itu pun cukup kocak.

Demi pernikahan mereka yang akan digelar pada 10-11 Desember 2022, Kaesang dan Erina sampai lakukan foto prewedding lebih dari sepuluh konsep di sejumlah tempat juga dengan pakaian berbeda.

Keduanya mulai membagikan potret prewedding itu sejak akhir Oktober lalu dengan setiap konsep mereka unggah tiga foto.

Aksi tersebut ternyata disadari oleh netizen yang merasa Kaesang dan Erina tidak hentinya-hentinya memamerkan prewedding mereka. Netizen di Instagram pun geregetan sampai bertanya kapan foto prewedding mereka selesai. Komentar itu dituliskan pada postingan terakhir Erina pada Selasa (22/11).

"Serius nanya, foto prewednya selesai kapan?" komentar akun @muthixxx.

Komentar tersebut nampaknya diketahui oleh Kaesang. Karena pada unggahan foto prewedding yang terakhir diunggah Erina pada Minggu (27/11), Kaesang ikut menuliskan komentarnya dengan menyindir netizen yang penasaran. Pasangan itu berpose mesra dengan mengenakan pakaian adat Gorontalo.

"Kakak prewed berapa kali ya kok gak selesai selesai?" tulis Kaesang.

Komentar tersebut bahkan disematkan oleh Erina pada unggahannya. Sontak banyak direspon tertawa oleh netizen lainnya.

Total saat ini ada sebelas konsep prewedding yang diunggah Kaesang dan Erina, artinya mencapai 33 foto. Meski banyak, ternyata puluhan foto tersebut diambil hanya dalam waktu empat hari.

Baca Juga: Sejarah hingga Tiket Masuk, Info Lengkap Pura Mangkunegaran Lokasi Ngunduh Mandu Kaesang Pangarep-Erina Gudono

Hal itu terungkap dari balasan komentarnya pada layar tangkap dirrect message atau DM akun penggemar Kaesang dan Erina, @kaesangerina.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI