Suara.com - Setelah membahas isu perselingkuhan dengan RD yang diduga suami Ayu Dewi, Regi Datau, Denise Chariesta juga membongkar berbagai perkara lainnya. Ia menyalahkan sosok Mbak Bulan yang diduga adalah Luna Maya karena telah ikut campur dengan masalahnya.
Denise Chariesta mengatakan, hal ini bermula karena Luna Maya disebutkan menelpon teman-temannya agar menjauhi dirinya. Hal tersebut yang membuat podcastnya bersama dengan Denny Sumargo batal tayang.
"Densu sendiri ngomong, lho, kalau ini masalah intern dan masalah keluarga. Dia tanya gue, ngapain gue ikut campur? Lah, itu kan masalah gue, yang bukan masalahnya, bukan urusannya si Bulan, sama Densu," ujar Denise Chariesta dalam vlog-nya yang diunggah Selasa (22/11/2022).
"Yang ada urusannya tuh sebenarnya gue sama RD, tapi yang bikin melebar tuh si Bulan, yang teleponin ke teman-temannya," sambungnya.
Tidak hanya itu, Denise Chariesta mengaku memergoki Denny Sumargo mengirim pesan kepada Luna Maya setelah syuting podcast selesai.
Ungkapan Denise Chariesta ini lalu menarik perhatian. Pasalnya, ia justru menyalahkan Luna Maya yang memulai perkara. Bahkan, beberapa masalah ia juga sempat menyalahkan orang lain, seperti perselingkuhan adalah salah istri RD.
Selain itu, sosok yang harus bayar utangnya dengan Uya Kuya adalah RD karena ia keguguran. Bahkan, Denise Chariesta juga menyalahkan Denny Sumargo karena hubungannya sempat kurang baik dengan Dr Richard Lee.

Melihat dari kasus Denise Chariesta, memang apa sih sebenarnya seseorang tidak mau disalahkan? Melansir Harley Therapy, berikut beberapa alasan mengapa seseorang tidak mau disalahkan.
Baca Juga: Denise Chariesta Kaget Lihat Video Syurnya Tersebar, Durasinya 38 Menit!
1. Menyalahkan orang lain mudah