Akan dibangun Eco-Resort
Dengan semua kelebihan yang telah disebutkan di atas, prospek bisnis di Kepulauan Widi tentu sangat menjanjikan.
Karena itulah PT LII yang memiliki hak eksklusif dalam membangun dan mengembangkan lahan seluas 10 ribu hektare di kepulauan tersebut, berencana akan membangun Resor yang dengan konsep sadar lingkungan atau Eco-Resort.
Adapun tujuan membangun resor dengan konsep ramah lingkungan tersebut adalah untuk menyelaraskan keberadaan resor tersebut dengan keberadaan Cagar Alam Widi yang telah dulu ada disana.
Kerja sama dengan arsitek asing
Sebagai pihak swasta yang memiliki hak eksklusif membagun dan mengembangkan kawasan Kepulauan Widi, PT LII akan menggandeng Bill Bensley yang merupakan arsitek asing yang berbasis di Bangkok dan bali.
Bensley disebutkan telah merancang tiga buah resor yang ramah lingkungan di kawasan cagar alam. Ia mengatakan, konsumen nantinya bisa memilih dan menggunakan desain tersebut, namun sifatnya tetap opsional.
Kontributor : Damayanti Kahyangan