Suara.com - Ria Ricis punya cara khusus untuk membuat anaknya, Moana, tenang selama perjalanan naik pesawat. Perjalanan ke Singapura beberapa waktu lalu itu menjadi pertama kalinya bagi bayi tiga bulan tersebut dibawa ke luar negeri.
Lewat video di TikTok pribadinya, Ria Ricis bagikan tips cara membuat anak tenang selama dalam perjalanan pesawat.
"Kebetulan pulang dari Singapur ke Indonesia itu sama sekali gak rewel," kata Ria Ricis, dikutip pada Minggu (20/11/2022).
Tips pertama dari istri Teuku Ryan itu menyarankan untuk memilih jadwal pesawat yang sesuai dengan jam tidur anak. Saat pulang ke Jakarta dari Singapura itu, Ria Ricis mengungkapkan kalau dirinya memilih waktu terbang pukul 9 pagi.
Baca Juga: Jokowi Disebut Tak Pernah Romantis, Ternyata Hal Ini yang Buat Iriana Jokowi Cemburu
"Terus jangan lupa disusuin sebelum terbang supaya dia kaya ngantuk gitu. Jadi kenyang dan gak rewel," imbuhnya.
Selain itu juga perlu mengajak anak bermain saat sudah berada di dalam pesawat sambil menunggu waktu take off atau lepas landas.
Saat pesawat sudah mulai take off, Ria Ricis menunjukan kalau Moana sudah tidur pulas. Meski pesawat berguncang cukup keras, anaknya tetap dalam posisi tenang tertidur.
"Terus disusuin, habis itu langsung tidur padahal lagi mau take off gitu. Dan dia langsung ganti posisi tidur. Yang paling penting kita harus enjoy perjalanannya," sarannya.
Ria Ricis pergi ke Singapura bersama suaminya, Teuku Ryan. Saat berangkat dari Jakarta ke Singapura, Ria Ricis juga membagikan perjalannya di pesawat yang berhasil membuat Moana tenang selama terbang.
Baca Juga: Suami Ria Ricis Tegang Saat Ukur Tensi, Ini Dampaknya Bagi Tubuh
"Terpantau sejauh ini belum ada yang ngereog, ya guys. Susu sudah habis satu botol. Setengah botol habis. Mba Moana sedang menghisap-hisap jarinya. Belum ada tanda-tanda mereog. Tapi karena mba Moana belum mandi, jadi habis ini mau dilap sambil ganti popok," tutur Ria Ricis dikutip dari kanal YouTube Ricis Official, Rabu (9/11/2022).
Awalnya, adik pendakwah Oki Setiana Dewi itu sempat khawatir harus bepergian dengan transportasi udara sambil membawa bayi.
"Nanti kita akan lihat respon pertama mba Moana naik pesawat," kata Ricis.
Saat menunggu waktu take off di dalam pesawat, Moana yang dipangku Ria Ricis nampak sering tersenyum. Tak terlihat raut wajah takut maupun akan menangis dari bayi tersebut.
Beberapa menit jelas pesawat lepas landas, Ria Ricis menyempatkan beri susu kepada anaknya melalui botol. Ia berniat untuk menyusui secara langsung, namun dibatalkan lantaran merasa terlalu repot.