Lalu pada istri umumnya dilakukan pemeriksaan USG, untuk melihat kemungkinan adanya kelainan pada organ kandungan, baik pada rahim, ovarium (indung telur), tuba falopii (saluran telur), atau organ reproduksi lainnya.
3. Pemeriksaan Tiroid
Pemeriksaan tiroid bukan syarat bayi tabung yang wajib dilakukan oleh semua pasutri. Akan tetapi, pemeriksaan tiroid ini dapat dilakukan pada pasutri yang memiliki keluhan yang berhubungan dengan kelenjar tiroidnya.
Misalnya saja, ibu mengalami menstruasi yang tidak teratur tapi ternyata bukan disebabkan oleh gejala PCOS.
4. Berhenti Merokok
Rokok dapat menurunkan peluang kehamilan pasangan suami istri. Selain itu, kebiasaan merokok juga dapat menghambat proses bayi tabung yang akan dijalani nanti.
5. Konsumsi Makanan Gizi Seimbang
Pasalnya, makanan bergizi seimbang dapat membuat tubuh pasutri menjadi sehat, sehingga akan lebih siap secara fisik untuk bisa hamil dan memiliki anak.
Mungkin juga sering mendengar bahwa terdapat makanan atau obat tertentu yang dapat meningkatkan peluang kehamilan. Misalnya, lelaki harus makan tauge dan wanita harus rajin makan madu supaya bisa cepat hamil, tapi tidak ada makanan khusus kok.
Baca Juga: Nora Alexandra Hapus Cuitan Galau, Sudah Baikan dengan Jerinx?