Nikita Willy Iri Baby Izz Mulai Panggil Papa, Memangnya Kapan Sih Bayi Bisa Mulai Bicara?

M. Reza Sulaiman | Lilis Varwati
Nikita Willy Iri Baby Izz Mulai Panggil Papa, Memangnya Kapan Sih Bayi Bisa Mulai Bicara?
Momen Nikita Willy siapkan makan siang bareng Baby Izz (YouTube/Nikita Willy Official)

Orang tua selalu menantikan kata pertama yang diucapkan anaknya. Itu pula yang dinantikan oleh Nikita Willy saat anaknya mulai bubblling atau mengoceh khas bayi.

Suara.com - Orang tua selalu menantikan kata pertama yang diucapkan anaknya. Itu pula yang dinantikan oleh Nikita Willy saat anaknya mulai bubblling atau mengoceh khas bayi.

Artis 28 tahun itu berharap anaknya, Baby Izz, bisa langsung menyapanya dirinya ketika momen tersebut. Namun bayi empat bulan itu tidak menurut.

"Papa," kata baby Izz agak terbata sambil tubuhnya tengkurap, dikutip dari Insta Story Instagram Nikita Willy, Kamis (17/11/2022).

Meski senang anaknya mulai mengoceh, Niki, sapaan akrabnya, juga mengajarkan baby Izz agar mengucapkan kata ibu.

Baca Juga: Pendidikan Nikita Willy dan Indra Priawan, Pilih Tak Gelar Pesta Ultah Anak Pertama

"Ibu, coba panggil ibu. I bu, ibu," kata Niki.

Namun, Niki dibuat tertawa lagi oleh anaknya yang masih hanya mengucapkan kata papa.

Usia baby Izz yang mulai beranjak empat bulan memang sedang jadi momen untuk bubbling kata tertentu. Di usia itu juga bayi akan mencari sumber suara yang didengarnya dan menyukai mainan yang mengeluarkan suara.

Momen Nikita Willy siapkan makan siang bareng Baby Izz (YouTube/Nikita Willy Official)
Momen Nikita Willy siapkan makan siang bareng Baby Izz (YouTube/Nikita Willy Official)

Dikutip dari situs Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), mendekati usia 6 bulan, bayi dapat berespons terhadap namanya sendiri dan mengenali emosi dalam nada bicara. Juga bubbling akan semakin beragam seperti, papapapapa, dadadadada, bababababa, mamamamama. Bayi juga mulai dapat mengatur nada bicaranya sesuai emosi yang dirasakannya, dengan ekspresi wajah yang sesuai.

Pada usia 6-9 bulan, bayi mulai mengerti nama-nama orang dan benda serta konsep-konsep dasar seperti ya, tidak, habis. Saat babbling, ia menggunakan intonasi atau nada bicara seperti bahasa ibunya. Ia pun dapat mengucapkan kata-kata sederhana seperti mama dan papa tanpa arti.

Baca Juga: Beda dari Artis Lain, Begini Cara Nikita Willy Merayakan Ulang Tahun Anak Pertamanya

Mendekati usia bayi satu tahun, ia sudah dapat mengucapkan mama dan papa, atau istilah lain yang biasa digunakan untuk ibu dan ayah atau pengasuh utama lainnya, dengan arti. Bayi juga menengok apabila namanya dipanggil dan mengerti beberapa perintah sederhana, misal lihat itu, ayo sini.